SuaraJogja.id - SAR Gunungkidul Yogyakarta merekomendasikan pantai yang aman dari sengatan ubur-ubur bagi para wisatawan yang akan berlibur di pantai selatan.
Koordinator SAR Satlinmas Wilayah II Gunungkidul Marjono mengatakan hanya pantai Baron yang aman digunakan untuk mandi atau hanya sekedar bermain air.
"Untuk pemudik yang ingin mandi atau hanya sekedar main air, silahkan ke Pantai Baron, pantai ini tidak ada ubur-ubur yang menepi," kata Marjono Sabtu (8/6/2019).
Alasannya kata Marjono, di Pantai Baron terdapat aliran sungai air tawar yang menjadi penghalang ubur-ubur untuk menepi.
"Ada aliran sungai air tawar, karena itu ubur-uburnya tidak menepi. Sungai ini juga aman untuk mandi di titik tertentu, tapi ada bagian yang dalam sekitar 4 meter," ujar Marjono lagi.
Selain itu Marjono menghimbau kepada wisatawan untuk mematuhi himbauan petugas serta bagi wisatawan yang ingin mandi agar menggunakan baju pelampung.
"(Kalau mau mandi) gunakan alat safety baju pelampung, kalau belum hafal medan tanya sama petugas yang ada, serta gunakan alas kaki untuk menghindari batu karang serta biota laut berduri," imbuhnya
Selama libur lebaran lebih dari sepuluh ribu wisatawan mengunjungi pantai ini. Selain untuk mandi wisatawan juga bisa bersuafoto dari atas Mercusuar Tanjung Baron.
Kontributor : Rahmad Ali
Baca Juga: Sebanyak 73 Paus Tewas Terdampar di Tepi Pantai, Apa Penyebabnya?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
Terkini
-
Jeritan Hidup di Balik Asap Sate Malioboro: Kisah Kucing-kucingan PKL dan Dilema Perut yang Perih
-
7 Fakta Sidang Mahasiswa UNY Pembakar Tenda Polda DIY: Dari Pilox Hingga Jeritan Keadilan!
-
Pasar Murah di Yogyakarta Segera Kembali Hadir, Catat Tanggalnya!
-
Gempa Bumi Guncang Selatan Jawa, Pakar Geologi UGM Ungkap Penyebabnya
-
Kecelakaan Maut di Gamping, Pengendara Motor Tewas di Tempat Usai Hantam Truk