SuaraJogja.id - Mantan pesulap profesional Deddy Corbuzier dijadwalkan bakal mengucapkan dua kalimat syahadat di Pondok Pesantren (Ponpes) Ora Aji, Dukuh Tundan RT/RW 01/01 Purwomartani, Kalasan Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Jumat (21/6/2019) besok.
Dikabarkan, KH Miftah Maulana Habiburrahman atau Gus Miftah yang selama ini menjadi pembimbing rohani Deddy, akan menjadi pewara pensyahadatan Deddy.
"Menurut informasi di WhatsApp Grup, besok abah akan menjadi presenter di acara pensyahadatan Deddy Corbuzier," kata Anggota Tim Penjadwalan Agenda Gus Miftah, Irfan Fuadi Kamis (20/6/2019)
Meski begitu, Irfan mengatakan belum mengetahui secara pasti jadwal dan tempat pensyahadatan akan dilangsungkan.
Baca Juga: 5 Fakta Ponpes Ora Aji, Tempat Deddy Corbuzier Bakal Ucap Syahadat
"Sekarang posisi abah masih di Balikpapan, intinya besok pulang tapi tidak tahu jam berapa," tambah Irfan.
Sementara itu, seorang Santri Ponpes Ora Aji Misbahuh Anwar mengatakan kemungkinan besar acara pensyahadatan Deddy dilaksanakan di masjid.
"Kemungkinan besar acaranya di masjid, kami sudah disuruh persiapan. Bisa jadi habis Jumatan besok, bisa jadi sebelum Jumat. Tapi untuk detailnya saya belum tahu," kata Anwar.
Menurut pantauan Suara.com di lokasi Pponpes, tidak ada tanda-tanda persiapan jelang acara. Tenda yang biasanya ada dalam acara-acara besar juga tidak terlihat. Begitu juga kendaraan. Hanya ada beberapa sepeda motor santri yang terparkir rapi.
Termasuk di dalam masjid tidak ada pernak-pernik yang ditambahkan. Hanya ada santri yang mengaji selayaknya malam malam biasa. Pun di bangunan berbentuk Joglo pengajian dan halaman masjid terlihat sepi.
Baca Juga: Gus Miftah ke Deddy Corbuzier : Kalau Mau Masuk Islam Pasti Banyak Ujian
Kontributor : Rahmad Ali
Berita Terkait
-
Cosplay Jadi Deddy Corbuzier saat Halloween, Vidi Aldiano Bikin Ngakak sampai Mau 'Disomasi'
-
Gara-Gara Cosplay, Deddy Corbuzier Bakal Somasi Vidi Aldiano dengan Tuduhan Penghinaan?
-
Ngaku Tolak Tawaran Menteri dari Prabowo karena Ogah Potong Rambut, Gus Miftah Disindir Netizen: Munafik!
-
Viral Sosok Mirip Azka Corbuzier, Nongkrong Bareng Bapak-bapak Main Gaple
-
Viral Deddy Corbuzier Tak Disalami Jendral TNI, Gugatan Pangkat Letkol Titulernya Berpotensi Damai?
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
Terkini
-
Diduga Lakukan Politik Uang Jelang Pilkada, Singgih dan Istri Dilaporkan ke Bawaslu Kota Yogyakarta
-
Diminta Tak Tergesa-gesa, DPRD Kota Jogja Minta Wacana Buang Sampah Berbayar Dikaji Lagi
-
DLH Wacanakan Buang Sampah Berbayar di Kota Jogja, Caranya Bagaimana?
-
Perintis Kuliner Mangut Lele Mbah Marto Ijoyo Meninggal Dunia
-
Beberkan Urgensi Wacana Buang Sampah Berbayar, DLH Kota Jogja: Agar Masyarakat Bertanggungjawab