SuaraJogja.id - Polsek Mergangsan meringkus TS (27) wisatawan asal Tayem Timur, Kecamatan Karangpucung, Kabupaten Cilacap Jawa Tengah karena nekad mencuri sejumlah kotak infak di Masjid Tamtama Prawirotaman RT 023/RW007 Brontokusuman, Mergangsan, Kota Yogyakarta pada Sabtu dan Kamis (3/8/2019 dan 8/8/2019).
Di hadapan awak media, TS yang baru sebulan berlibur di Yogyakarta mengaku nekat mencuri karena kehabisan bekal dan biaya transportasi.
"Awal ke Jogja liburan, terus (mencuri) karena kehabisan dana, buat makan, penginapan, dan kebutuhan sehari-hari juga," ujarnya saat diwawancarai di Polsek Mergangsan Jl Sisingamangaraja No 55A Brontokusuman, Mergangsan, Daerah Istimewa Yogyakarta pada Senin (12/8/2019).
Sementara, Kapolsek Mergangsan Kompol Tri Wiratmo mengatakan pelaku tertangkap camera CCTV ketika melakukan aksinya. Karena ketahuan oleh takmir, pelaku bersembunyi di dalam toilet kemudian dilakukan penangkapan pada Sabtu (8/8/2019) lalu.
Baca Juga: Dua Kali Kepergok Curi Kotak Amal di Sukabumi, Pelaku: Uangnya untuk Makan
"Modus pelaku mencongkel engsel dengan paku, karena terekam CCTV maka ketahuan oleh marbot masjid dan langsung kita amankan," ujarnya.
Selain itu, tambah Tri, pelaku telah melakukan pencurian kontak infak masjid sebanyak 14 kali pada lima lokasi berbeda yaitu, Masjid Tamtama Prawirotaman, Masjid Al-Huda Prawirotaman, Langgar Al Makmur Gondomanan, Musala Alikhsan Gondomanan dan Musala Al Mukhlisin.
"Dari pengakuan pelaku sudah 14 kali melakukan pencurian ditempat-tempat yang berbeda, kita akan terus kembangkan. Pelaku biasanya melakukan aksinya jam 01.00 WIB dini hari," ujarnya
Dari hasil kejahatan ini polisi mengamankan barang bukti berupa satu switer lengan panjang berwarna hitam, satu topi kepala merk Three Second warna hitam, satu celana jin panjang warna hijau dan satu paku besi serta dua buah kotak infaq yang terbuat dari kayu berwarna cokelat.
Kekinian pelaku diancam dengan Pasal 363 ayat k 5 KUHP Tentang Pencurian dengan ancaman hukuman maksimal 7 tahun penjara.
Baca Juga: Bukannya Salat Masuk Masjid, Irwansyah Malah Bobol Kotak Amal Pakai Linggis
Kontributor : Rahmad Ali
Berita Terkait
-
Ngelantur Terpengaruh Alkohol, Alasan Pemuda di Tebet Bakar Tirai Musala karena Banyak Nyamuk
-
Pria Mabuk Pembakar Musala di Tebet Babak Belur Dibawa ke Polsek, Hampir Dibakar Warga
-
Masih Mabuk, Polisi Belum Bisa Periksa Pemuda Pencuri Kotak Amal dan Bakar Tirai Musala di Tebet
-
Pasutri Diamuk Warga Usai Kepergok Curi Kotak Amal Di Koja, Ngakunya Baru Sekali
-
Kepergok Warga, Maling Kotak Amal Kabur Tinggalkan Motor dan Hasil Curian, Publik: Niat Nyolong Malah Sedekah
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan