SuaraJogja.id - Tren kecelakaan karena swafoto di perlintasan kereta disebut semakin meningkat saat ini. Minimnya kesadaran masyarakat akan bahaya berfoto di jembatan perlintasan dan rel kereta api membuat banyak korban jiwa berjatuhan.
Di Yogyakarta dan Jawa Tengah misalnya, beberapa kali terjadi kecelakaan akibat berswafoto di rel perlintasan kereta. Sebut saja di Purwosari, Solo, satu remaja tewas tertabrak kereta api saat asyik berswafoto.
Karenanya perlu edukasi yang benar pada masyarakat agat tidak sembarangan berfoto. PT Persero KAI Daop VI Yogyakarta pun mencoba melakukan edukasi dengan cara yang unik. Yakni dengan menggelar lomba tarik tambang di Depo Lokomotif Yogyakarta, Rabu (21/8/2019).
Berbeda dari biasanya, lomba tarik tambang kali ini diikuti manusia versus lokomotif.
Baca Juga: Punya Panorama Memukau, Ini 4 Jalur Kereta Api Paling Menakjubkan
Dalam lomba adu kuat itu, setiap 10 peserta yang terdiri dari karyawan PT KAI, siswa Balai Pelatihan Teknik Traksi (BPTT) dan lainnya harus menarik lokomotif seberat 94-100 ton sejauh sepuluh meter.
Lokomotif memang tidak dihidupkan. Namun ada masinis yang mengendarai lokomotif.
"Lomba tarik tambang ini memang sengaja kami gelar untuk mensosialisasikan Depo Lokomotif Yogyakarta. Kita ingin mengarahkan warga yang ingin selfie di sini agar bisa diawasi keselamatannya," ujar Manajer Humas Daop VI Yogyakarta, Eko Budiyanto disela acara.
Menurut Eko, PT KAI mempersilahkan masyarakat untuk bisa berwisata di Depo tersebut, termasuk untuk mengabadikan momen di kawasan tersebut ke sosial media (medsos). Sehingga mereka tidak lagi sembarangan berswafoto yang rentan kecelakaan.
"Lomba ini sekaligus memeriahkan HUT Kemerdekaan RI," imbuhnya.
Baca Juga: Jalur Ganda Lintas Selatan Tersambung, KAI Siap Tambah Operasi Kereta Api
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
-
KAI Group Angkut 344.328.157 Penumpang KA PSO Hingga Oktober 2024
-
KAI dan Bank BUMN Resmikan Naming Rights Stasiun Dukuh Atas
-
Daftar Kereta Api Subsidi yang Hanya Bisa Dibeli 1 Tiket per KTP
-
Info Diskon Tiket Kereta Terbaru 2024 untuk Libur Natal dan Tahun Baru, Cek di Sini!
-
Para Warga Jangan Nekat Buka Lagi Perlintasan Kereta Api Liar, Ini Bahayanya
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi