SuaraJogja.id - Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan (DJPPR Kemenkeu), bersama Kantor Perwakilan Kemenkeu DI Yogyakarta, menyelenggarakan acara Inclusive Festival by DJPPR atau InFest 2019.
Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, Jumat dan Sabtu (11-12/10/2019).
Sebagai pemuncak acara, talkshow "Yang Muda Yang Bicara" diadakan di Peacumber Coffee Shop, Kelurahan Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, DIY, Sabtu (12/10/2019) siang.
Sebelum dimulai, peserta belajar melek risiko keuangan dan investasi dengan talkshow bertema "Seninya Ngopi, Ngomongin Investasi".
Bincang santai itu dibawakan oleh Santi Zaidan dan menghadirkan pembicara dari DJPPR, antara lain Direktur Surat Utang Negara Loto Srinaita Ginting, Yuddy Hendranata, dan Novi Puspita Wardani.
Selain itu, hadir pula beberapa pembicara muda kreatif: Founder Papermoon Puppet Theatre, Maria Tri Sulistyani; Co-Founder S.M.I.T.H Bar & Roastery, Cindy Herlin Marta; dan Founder & CEO Jouska, Aakar Abyasa Fidzuno.
Dalam talkshow tersebut, pengelolaan risiko keuangan dikupas tuntas berdasarkan pengalaman para pelaku ekonomi kreatif dan pengalaman DJPPR dalam mengelola keuangan negara.
"Sebagai fiscal tool, APBN dikelola untuk menghasilkan output pembangunan produktif, yang sebagian didanai menggunakan sumber pembiayaan utang, di mana masyarakat, khususya generasi muda, dapat turut berkontribusi dengan berinvestasi pada instrumen pembiayaan utang tersebut" ungkap Loto Srinaita Ginting.
Di hari pertama, dilaksanakan FGD dan kuliah umum di Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran, diseminasi hibah di Kantor Wilayah DJPb DI Yogyakarta, serta pelatihan dan sertifikasi Cash Waqf Linked Sukuk (CWLS) di Hotal Dafam Rohan, Yogyakarta.
Baca Juga: DPR Dorong Efektivitas APBN Tahun 2020
Ratusan peserta, termasuk mahasiswa dan civitas academica lainnya, diberi pemahaman tentang pengelolaan APBN dan pemanfaatan pembiayaan APBN untuk mewujudkan pembangunan yang berkeadilan bagi seluruh masyarakat Indonesia.
Berita Terkait
-
Ucapkan Selamat Ulang Tahun, Ketua BEM UGM Anggap Jogja Kota Perlawanan
-
Hari Jadi Yogyakarta, Tagar #HUT263Jogja Puncaki Trending Topic Twitter
-
DPR Dorong Efektivitas APBN Tahun 2020
-
Kebakaran Sarkem Disebut karena Korsleting, Warga Protes
-
Luhut Sebut Ekonomi Indonesia Tumbuh Berkat Jokowi yang Tak Banyak Omong
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Ulah Polos Siswa Bikin Dapur SPPG Heboh: Pesanan Khusus Lengkap dengan Uang Rp3.000 di Ompreng!
-
Numpang Tidur Berujung Penjara: Pria Ini Gasak Hp Teman Kos di Sleman
-
Waduh! Terindikasi untuk Judol, Bansos 7.001 Warga Jogja Dihentikan Sementara
-
Dijebak Kerja ke Kamboja: Pemuda Kulon Progo Lolos dari Sindikat Penipuan hingga Kabur Lewat Danau
-
Banding Kasus TKD Maguwoharjo: Jogoboyo Edi Suharjono Lawan Vonis Berat