SuaraJogja.id - Usai meresmikan Bendung Kamijoro di Kulon Progo, Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama rombongan langsung makan siang. Adalah Warung Sop Iga dan Ingkung Mbah Geol, yang berlokasi di Padukuhan Semampir, Desa Argorejo, Kecamatan Sedayu, Kabupaten Bantul, yang menjadi pilihan Jokowi santap siang.
Warung makan yang berada di Jalan Raya Sedayu-Pajangan ini menjadi pilihan karena menu yang disajikan memiliki kekhasan tradisional. Sop iga dan ingkung ayam kampung menjadi pilihan Jokowi bersama rombongan.
Pemilik warung, Hendri Prasetyo, mengatakan bahwa Jokowi sangat menyukai makanan yang disajikan di warung tersebut. Untuk menjamu para tamu, termasuk presiden, kali ini pihaknya sengaja menghadirkan menu yang selama ini menjadi andalan dari warung tersebut.
"Kami menyajikan ingkung original sama ingkung goreng," kata Hendri, Selasa (31/12/2019).
Baca Juga: 10 Fakta Unik Seputar Tahun Baru yang Perlu Anda Tahu
Hendri mengaku, tidak ada hidangan khusus yang disajikan kepada Jokowi. Namun, menu yang dipesan oleh Jokowi adalah menu menu spesial di warung tersebut. Di antaranya iga bakar madu, gurame bakar madu, ayam ingkung Jawa original, ingkung Jawa bakar, serta ingkung Jawa goreng.
Untuk melepas dahaga, Jokowi memesan minuman tradisional beras kencur dan kunir asem. Disediakan pula melon squash dan juga leci squash, dan yang dipilih Jokowi ternyata kelapa muda murni.
"Kalau makanan yang disantap beliau Ingkung Jawa Original," tutur Hendri.
Ingkung Jawa Original adalah ingkung yang dimasak agak lama menggunakan santan dengan api kecil, sehingga keluarlah 'areh' atau sari santan.
Hendri mengaku sangat senang dan bangga didatangi oleh Jokowi. Namun dia sedikit terkejut dan tidak menyangka, tempat yang kecil ternyata dipilih oleh tamu negara selevel Presiden Jokowi.
Baca Juga: Rhoma Irama Hingga Ustaz Adi Hidayat Meriahkan Malam Tahun Baru di Jakarta
Hendri mengatakan, dirinya dihubungi oleh pihak Paspampres sejak Jumat (27/12/2019), sehingga ia hanya memiliki waktu dua hari untuk menyiapkan tempat dan segala sesuatunya, termasuk makanan. Selain itu, sudah dilakukan juga uji menu yang oleh BPOM pagi sebelum Jokowi tiba.
Berita Terkait
-
Rocky Gerung Telisik di Balik Dandanan Rapi Jokowi Saat Hendak Bertemu Budi Arie
-
Pandji Pragiwaksono Kaget Wajahnya Terpampang di Potret Keluarga Anak Jokowi: Nggak Inget Pas Fotonya
-
Lantik Rudi Sutanto Jadi Stafsus Menkomdigi, Meutya Hafid Tak Tahu Track Record-nya: Fix Titipan?
-
Fedi Nuril Bongkar Jejak Digital Rudi Susanto: Dulu Diduga Buzzer, Kini Jadi Stafsus Menkomdigi
-
Refly Harun Tanggapi Soal Najwa Shihab Yang Di-bully : Buzzer Mulyono Masih Eksis Ya
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta