Mega menyebutkan, peristiwa nahas jatuhnya wisatawan jip Merapi juga terjadi pada 1 Maret 2020 lalu di sekitar Jembatan Opak, Pakem. Mengetahui itu, Satlantas Polres Sleman langsung menindak dengan tilang dan mengamankan kendaraan yang digunakan dalam penyalahgunaan SOP tersebut.
"Satlantas bekerja sama beserta instansi terkait, baik Dinas Perhubungan, Dinas Pariwisata selalu berusaha meningkatkan keamanan dan kenyamanan objek wisata minat khusus jip lava tour Merapi," ungkapnya.
Upaya yang dilakukan antara lain sosialisasi, monitoring, evaluasi, maupun pengecekan laik jalan armada di sekitar objek wisata lereng Merapi.
"Sosialisasi dilakukan kepada pengurus, operator jip, maupun pelaku usaha lainnya. Lewat perlakuan itu, kami berjuang mewujudkan road safety for tourism, utamanya pariwisata Sleman yang aman," tandasnya.
Baca Juga: Pimpinan KPK Minta Hakim Tolak Gugatan Praperadilan Buronan Nurhadi
Ketua Asosiasi Jip Merapi Wilayah Timur Bambang Sugeng menyatakan bahwa sopir yang mengendarai jip jumping sampai membuat wisatawan jatuh telah melanggar SOP jip tur Merapi. Bahkan ia dengan tegas menyebut sang pengemudi telah 'ugal-ugalan'.
Bambang membenarkan bahwa sopir yang bersangkutan telah diberi sanksi tidak boleh menyopiri jip untuk sementara waktu.
"Masih akan ada sanksi yang lain dari komunitas kami," ungkapnya.
Ia mengatakan, komunitas sesungguhnya sudah melakukan banyak sekali sosialisasi dan edukasi kepada para pengelola jip Merapi. Menurut dia, saat ini terlihat sudah banyak kemajuan, dalam arti tidak begitu banyak jip yang melanggar SOP.
"Itu [kejadian laka jip] mungkin luapan emosional seseorang, di luar konteks. Tidak mungkin mereka diperbolehkan seperti itu, kan membahayakan juga. Yang [wisatawan] berdiri pun enggak boleh sebenarnya waktu jip jalan. Sekarang dari komunitas SOP lebih ketat, baik helm, dan lainnya. Selain SOP, ada edukasi juga," tuturnya.
Baca Juga: Air Got di Depan Rumah Gubernur Jatim Berwarna Hijau, Ternyata Limbah Cat
Di kesempatan sama, ia mengklaim, video yang beredar di media sosial telah dipotong oleh pihak tertentu, sebelum disebar ke Twitter. Dalam tayangan penuh, wisatawan yang terjatuh dari jip mampu bangkit dan kembali menaiki jip serta sudah menandatangi MoU tak akan meminta pertanggungjawaban atas cedera yang ia alami akibat laka tersebut.
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan