SuaraJogja.id - Gempa bumi bermagnitudo 5,1 yang berpusat di selatan Jogja atau tepatnya di wilayah Pacitan, Jawa Timur sempat membuat geger sebagian wilayah Jateng dan DIY.
Berdasarkan informasi yang dibagikan Twitter resmi BMKG, gempat terjadi sekitar pukul 15.03 WIB dengan lokasi 106 Km Barat Daya Pacitan.
Peneliti BMKG, Daryono menyebut bahwa lokasi sumber gempa yang terjadi di selatan Yogyakarta tersebut dekat dengan sumber gempa dahsyat yang mengguncang dan merusak di Pulau Jawa.
Hal tersebut seperti diungkapnya lewat kicauan di akun Twitternya beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Cegah Bentrok Susulan, Komunitas Ojol Jogja Minta Perlindungan Sultan
"Lokasi sumber gempa selatan Yogyakarta M 5,1 sore ini dekat dengan sumber gempa dahsyat yang mengguncang dan merusak di Pulau Jawa pada 27 September 1937. Saat itu terjadi gempa besar dengan kekuatan M 7,2 dengan dampak gempa mencapai VII-IX hingga menyebabkan 2.200 rumah roboh," tulisnya.
Sementara, tak sedikit warga Yogyakarta yang mengaku merasakan getaran gempa yang berpusat di Pacitan tersebut.
Ini seperti diungkapkan beberapa netizen di jejaring Twitter.
"Yup..terasa di Wilayah Banguntapan, Bantul," kata @MSBCHLMNR.
"Lumayan banteeer kang," kata @eno_saudjana.
Baca Juga: Cari Tempat Liburan Murah di Jogja. Ke Mana Aja?
"Daerah Gondokusuman kerasa. Cukup gede kayanya," kata @R-Rill.
"Terasa di Wonosari GK," kata @ratkoo___.
Berita Terkait
Terpopuler
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 12 Kode Redeem FF Hari Ini 6 Juli 2025, Emote dan Skin Senjata Spesial Event Faded Wheel
- Siapa Finn Dicke? Gelandang Keturunan Indonesia Incaran PSSI Latihan Bersama Rafael Struick
- Update Harga Honda Vario Juli 2025, Mending Beli Baru atau Motor Bekas?
Pilihan
-
Siap-siap! Hari Ini Dua Emiten COIN dan CDIA dengan Minat Investor Tinggi Lakukan IPO
-
Daftar Harga Tiket Konser My Chemical Romance Jakarta, Presale Mulai 9 Juli
-
5 Rekomendasi HP NFC Murah Terbaru Juli 2025: Dompet Aman, Transaksi Lancar!
-
7 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED Harga di Bawah Rp 3 Juta Terbaik Juli 2025, Pasti Terang!
-
Musim Berburu Siswa Baru: Apa Kabar Sekolah Negeri?
Terkini
-
BRI Perkuat Peran dalam Green Economy Lewat Green Financing Hingga Capai Rp89,9 Triliun
-
Eksekusi Paksa Satu Rumah di Lempuyangan: Penghuni Layangkan Gugatan, LBH Siap Lawan PT KAI
-
Dari TKI Ilegal ke Kurir Sabu Tisu Basah, Tato Artis Jadi Pintu Masuk Sindikat Internasional
-
Sabu Cair dalam Tisu Basah: Jaringan Narkoba Internasional Gemparkan Yogyakarta!
-
Tisu Basah Berisi Sabu, Polda DIY Ungkap Jaringan Narkoba Lintas Negara di Bandara YIA