SuaraJogja.id - RSUD Wates kembali mengumumkan adanya satu temuan kasus baru pasien yang positif terinfeksi virus corona. Seorang pasien yang baru dipastikan terjangkit COVID-19 adalah warga Kulon Progo yang merupakan Anak Buah Kapal (ABK) dan baru saja pulang dari Amerika.
"RSUD Wates sampai saat ini sudah merawat total tujuh PDP, tiga orang negatif, dua orang positif, dan dua orang lainnya belum ada hasil. Satu kasus positif kemarin bayi empat bulan sudah pulang, kemudian kasus baru satu dewasa baru masuk tadi siang," kata Humas Tim Penanganan COVID-19 RSUD Wates Albertus Sunuwata Triprasetya (Sunu), saat dihubungi SuaraJogja.id, Jumat (10/4/2020).
Sunu menjelaskan, pasien yang berusia sekitar 30 tahun tersebut dibawa ke RSUD Wates dalam keadaan baik, tanpa ada gejala apa pun. Namun, laporan hasil uji Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BBTKLPP), Kamis (9/4/2020), menyatakan pasein tersebut positif terjangkit COVID-19.
Pasien saat ini telah berada di RSUD Wates untuk menjalani isolasi. Pihak rumah sakit juga telah melakukan foto rontgen kepada pasien.
Baca Juga: Alasan Jokowi Berikan Rp 600 Ribu Per Bulan Bagi 3,7 Juta Warga Jabodetabek
"Dua yang belum ada hasil ini, sekarang juga sudah tidak ada gejala, memang awalnya dengan gejala, tapi khusus pasien yang terakhir ini tanpa gejala. Memang hasil rontgennya menunjukkan ada gambaran kearah bronkitis," tuturnya.
Disampaikan Sunu, sepulang dari luar negeri, pasien itu sudah sempat melakukan pemeriksaan dan tes swab di salah satu rumah sakit negeri di Kulon Progo. Sembari menunggu hasil tes tersebut keluar, pasien melakukan isolasi secara mandiri di rumah.
Tidak sampai seminggu isolasi mandiri, hasil tes swab tersebut keluar dan hasilnya positif. Pihak RSUD Wates, yang berkoordinasi dengan Dinkes Kulon Progo, langsung bertindak cepat untuk merujuk pasien tersebut melakukan isolasi di RSUD Wates.
Dari informasi yang diterima RSUD Wates, pasien sudah beristri, mempunyai anak, dan tinggal bersama dengan orang tua. Untuk selanjutnya, Dinkes akan melakukan koordinasi dengan keluarga tempat tinggal pasien untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
"Kami belum tahu pasti, info sejauh ini begitu pasien pulang langsung periksa, kalau dilihat ya baru satu dua minggu ini pulang ke Kulon Progo. Nanti akan saya pastikan, apakah pasien periksa di RSUD Wates atau tidak. Namun, dari info perawat kami, pasien sebelumnya belum pernah periksa di RSUD Wates," ucapnya.
Baca Juga: Buwas Bongkar Permainan Pemerintah dengan Swasta soal Bawang Putih
Sunu menambahkan, terkait prosedur operasi standar (SOP) penanganan pasien positif tanpa gejala, itu sama seperti pada pasien positif lainnya -- melakukan isolasi mandiri yang dapat dilakukan di rumah atau rumah sakit rujukan.
Berita Terkait
-
Jatimulyo Kulon Progo Masuk Anugerah Desa Wisata Indonesia, Dapat Pujian Selangit dari Menparekraf Sandiaga Uno
-
Asyiknya Packrafting di Kali Papah, Cocok untuk Liburan Bareng Keluarga
-
3 Cara Nikmati Petualangan Seru di Samigaluh Kulon Progo, Wajib Main ke Kebun Teh!
-
Usung Marija Jadi Calon Bupati Kulon Progo 2024, Gerindra Bentuk Koalisi Besar Bareng Partai-partai Ini
-
Program "Ayo Belajar Ekspor" Kulon Progo Arahkan Pelaku IKM Luaskan Perdagangan
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan