SuaraJogja.id - Polsek Gondomanan membeberkan kronologi terjadinya aksi ribut-ribut yang menyebabkan seorang pria paruh baya babak belur di hajar massa. Kejadian sendiri terjadi sekitar pukul 08.30 wib di Jalan KH Ahmad Dahlan, Kelurahan Ngupasan, Kecamatan Gondomanan, Kota Yogyakarta, Kamis (16/4/2020).
"Dari informasi yang berkembang di lokasi kejadian, awalnya ada seorang driver ojek online yang merasa kehilangan Handphone (hp) miliknya. Nah pemilik hp ini melacak dengan GPS dan menemukan bahwa hp itu berada di sekitar bank BCA. Setelah dilacak dan ditemukan, ternyata hp ini berada di tangan pria paruh baya itu," jelas Kapolsek Gondomanan, Kompol Purwanto dihubungi SuaraJogja.id.
Purwanto melanjutkan, driver lantas meminta hp untuk dikembalikan. Selanjutnya hp yang diduga dicuri oleh pria paruh baya itu dikembalikan.
"Hp milik driver itu dikembalikan, memang ada pemukulan itu tapi kita tidak bisa memproses karena tidak ada laporan," jelas dia.
Purwanto tak bisa memastikan kejadian tersebut merupakan aksi jambret. Namun pihaknya hanya mendapat laporan bahwa ada aksi pemukulan yang menyebabkan seorang pria babak belur.
"Yang kami terima itu ada pria yang dipukul di sekitar bank. Jadi jika itu aksi penjambretan atau bukan kami belum bisa memproses," terangnya.
Purwanto menambahkan, jika terduga pelaku saat ini sudah diamankan di Mapolsek Gondomanan. Apabila korban yang merasa kehilangan tak melaporkan ke Polsek setempat, dalam 24 jam ke depan, pria paruh baya akan dilepas.
"Memang kami bawa dulu orang ini ke mapolsek. Namun jika tidak ada laporan dari korban yang merasa kehilangan atau terkena jambret. Pelaku ini akan kami lepas dalam 24 jam ke depan," katanya.
Sebelumnya diberitakan seorang pria paruh baya, menjadi bulan-bulanan masa di sekitar bank Swasta dan Hotel Garasi di Jalan KH Ahmad Dahlan, Kecamatan Gondomanan, Kota Yogyakarta, Kamis (16/4/2020).
Baca Juga: Eks Wali Kota Jogja Ingatkan Wagub Jakarta, Riza Patria: Salam Hormat Kang
Pria yang mengenakan jaket hitam tersebut babak belur diduga melakukan aksi jambret. Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 08.30 wib. Orang tersebut langsung dibawa ke Mapolsek Gondomanan pada pukul 10.30 wib.
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Garin Nugroho Singgung Peran Pemerintah: Film Laris, Ekosistemnya Timpang
-
Soal Rehabilitasi Lahan Pascabencana di Sumatra, Kemenhut Butuh Waktu Lebih dari 5 Tahun
-
Rotasi Sejumlah Pejabat Utama di Polda DIY, Ini Daftarnya
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai