SuaraJogja.id - Seorang kakek berusia 87 tahun warga Triwidadi, Pajangan, Bantul ditemukan tergeletak di pematang sawah desa setempat, Selasa (28/4/2020) pukul 11:00 WIB.
Kapolsek Pajangan AKP Sri Basariah mengatakan, sebelumnya korban dilaporkan sempat pulang ke rumah pada pukul 10:00 WIB untuk makan, kemudian kembali ke sawah sekitar pukul 10:30 WIB. Pada pukul 11:00 WIB, saksi satu berinisial M menemukan tubuh kakek 87 tahun tersebut tergeletak di pematang sawah.
"Korban berangkat ke sawah pagi, sekira pukul 10.00 WIB pulang untuk makan dan kembali lagi ke sawah, dan pukul 10.30 WIB ada saksi melihat korban tergeletak di sawah," kata AKP Sri Basariah saat dihubungi SuaraJogja.id.
Saksi satu kemudian memanggil saksi dua berinisial S untuk mengecek kondisi korban. Kemudian, saksi melaporkan peristiwa tersebut kepada kepala Desa Trwiwidadi dan Babinkamtibmas setempat untuk diteruskan ke Polsek Pajangan.
Baca Juga: Ario Bayu Jadi Tukang Cuci Piring untuk Beli Sepeda hingga Gitar
Sri Basariah mengatakan, usai dilakukan pemeriksaan dari tim medis Puskesmas Pajangan dan tim identifikasi Polres Bantul, tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan. Korban kemudian diserahkan kepada pihak keluarga.
"Sudah dicek dari inafis polres dan dokter Puskesmas Pajangan, tidak ada tanda-tanda penganiayaan atau tidak ada tanda-tanda sakit sebelumnya. Keluarga sudah menerima dan langsung diserahkan keluarganya untuk dimakamkan," imbuhnya.
Petugas yang datang mengevakuasi jenazah korban menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap. Di antaranya menggunakan face shield, baju hazmat, masker, dan hand gloves.
Korban selanjutnya dimakamkan oleh pihak keluarga dengan prosedur pemakaman biasa, tanpa menggunakan protokol pemakaman Covid-19.
Baca Juga: Film Dokumenter Anyar Michael Jordan Laris Manis: Kebencian Berlarut-Larut
Berita Terkait
-
Masih Misterius, Ini Ciri-ciri Mayat Dalam Karung di Tangerang: Rambut Gondrong, Kaos Three Second
-
Mayat Pria Misterius Dalam Karung Gegerkan Tangerang, Diduga Korban Penganiayaan
-
Geger Bule Tewas Mengambang di Kali Angke Jakbar, Polisi Temukan Identitas Ganda
-
Mulut Berbusa usai Check In Bareng Cewek di Hotel, MS Tewas Gegara Overdosis Obat Kuat?
-
Pakai Celana Gambar Doraemon, Wanita Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Menggambang di Penjaringan
Terpopuler
- Ungkap Alasan Dukung Pemakzulan Gibran, Eks KSAL: Dia Enggak Masuk, Saya Ingin yang Terbaik!
- Selamat Datang Pascal Struijk di Timnas Indonesia, Ini Bisa Bikin China Ketar-ketir
- 25 Kode Redeem FF Terbaru 2 Mei 2025: Klaim Token SG2 hingga Skin Senjata Menarik
- Kapan Pinjol Legal Hadir di Indonesia? Jumlahnya Makin Menjamur, Galbay Bisa Dipenjara!
- 6 Rekomendasi HP Mirip iPhone, Mulai Rp 1,1 Jutaan Terbaik Mei 2025
Pilihan
-
Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini: Persib Bandung Juara Sambil Nikmati Secangkir Kopi?
-
Legiun Asing Malut United Perusak Pesta Juara Persib Bongkar Ada Keanehan di Indonesia
-
Pesan Sayang Shin Tae-yong untuk Jay Idzes Cs Jelang Timnas Indonesia vs China
-
Selamat Tinggal, Elkan Baggott Kirim Pesan Perpisahan
-
Operasi Pekat: Polresta Solo Amankan Ratusan Miras di Tempat Hiburan Malam
Terkini
-
Jangan Sampai Ketinggalan Daftar Link DANA Kaget Terbaru Hari Ini, Klaim Sekarang
-
Pameran Sing Penting Madhang: PFI Jogja Bongkar Filosofi Makan Lebih dari Sekadar Perut Kenyang
-
Merapi dalam Angka: Suhu Panas Meningkat, Jarak Luncuran Lava Mencapai 2 Km
-
Forum Purnawirawan TNI Minta Gibran Dimakzulkan, Ini Kata Ahli Hukum Tata Negara UGM
-
Angka Perceraian Bikin Geleng-Geleng Kepala, Jogja Siapkan Sekolah Pra Nikah Bagi Calon Pengantin