Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo
Rabu, 29 April 2020 | 11:50 WIB
(Twitter/@WagimanDeep212)

SuaraJogja.id - Sosok Bupati Klaten, Sri Mulyani yang beberapa waktu lalu viral tampaknya turut mencuri perhatian seniman kondang, Marzuki. Rapper yang memiliki nama panggung Kill the DJ tersebut pun memajang foto sang bupati di karung beras produksinya.

Nama Bupati Klaten, Sri Mulyani beberapa hari terakhir memang tengah jadi sorotan. Hal tersebut tak lain lantaran fotonya yang terpampang di banyak tempat, mulai dari baliho jalan hingga sejumlah barang-barang bantuan yang diberikan ke masyarakat dari sembako hingga botol hand sanitizer.

Nama sang bupati kemudian viral di jagat maya. Bupati Klaten pun sempat menduduki deretan teratas trending di Twitter.

Viralnya sosok Bupati Klaten itu akhirnya sampai juga ke seniman kondang yang kini bermukim di Jogja, Kill the DJ. Seniman yang punya riwayat dari Klaten tersebut memajang foto sang bupati di karung beras produksinya yakni UD Anarkisxsri.

Baca Juga: Aplikasi Ini Siap Bantu Ledakan Kunjungan Wisata Jogja Pasca Wabah COVID-19

Rapper Jogja, Kill the DJ memajang foto Bupati Klaten, Sri Mulyani di karung beras produksinya. [@killthedj / Twitter]

Tak butuh waktu lama, setelah diunggah di Twitter, foto Bupati Klaten yang nampang di karung beras milik Kill the DJ itupun mengundang banyak perhatian netizen.

"Kolaborasi sing istimewa..he..he<" tulis @adieclassiecc.

"Udah nempel dimana-mana bupati epic ini," kata @DenmasBedjo.

"Haha ngguyu ngguyu perihhh," kata @segopecels.

"Bersih pulen istimewah awkawkkk sae," kicau @sadgurlgff.

Baca Juga: Mahasiswa Curhat Terjebak di Jogja, Kangen Masakan Ortu Sampai Takut Pulang

"Ciamik logone bung," puji @evildeadfive.

"Kolaborasi bupati, petani dan Malboro...gemang tenan," kata @nopexnovie.

Bupati Klaten, Sri Mulyani sendiri sempat memberikan klarifikasi setelah sempat trending di sosial media. Ia menyebut bahwa kemunculan foto dirinya ada kesalahan teknis di luar pengetahuannya. Klarifikasi tersebut langsung diunggah di akun Twitternya.

Load More