Scroll untuk membaca artikel
M Nurhadi | Muhammad Ilham Baktora
Kamis, 04 Juni 2020 | 13:23 WIB
Rapid test digelar Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Yogyakarta di Pasar Beringharjo, Kamis (4/6/2020)

"Harapannya dari hasil ini tidak ada yang positif (Covid-19) atau muncul kasus baru. Yang jelas kami terus kawal dan tes ini dilakukan untuk memutus penyebaran Covid-19. Selain tes di pasar Beringharjo, beberapa puskesmas yang kami tunjuk sudah melakukan rapid tes khusus kepada pedagang pasar," kata pria yang juga menjabat Wakil Walikota Yogyakarta ini.

Seorang pedagang pasar Beringharjo, Ida Ismiyati (53) mengaku was-was sebelum menjalani pemeriksaan RDT. Ia mengaku, selama berjualan kerap kali melayani pelanggan dari luar wilayah Yogyakarta.

"Sebelumnya juga khawatir dengan kondisi saya apakah terpapar (Covid-19) atau tidak. Jadi setelah mengikuti ini tinggal menunggu hasilnya. Semoga hasilnya negatif," kata dia.

Ida mengaku selama berjualan di pasar Beringharjo, dirinya tetap melakukan protokol pencegahan Covid-19.

Baca Juga: Anies: PSBB Diperpanjang Jadi Masa Transisi, Kegiatan Dibuka Bertahap

"Sejauh ini saya tetap mengenakan masker. Pembeli juga sudah sadar untuk saling menjaga dengan mengenakan masker ketika berbelanja. Tapi jika menjaga jarak antara pedagang dan pembeli belum sepenuhnya diterapkan," ungkap Ida.

Load More