SuaraJogja.id - Hari Jumat pekan ini menjadi edisi perdana sejumlah tempat ibadah dibuka lagi untuk umum, termasuk di antaranya masjid. Meski begitu masih ada beberapa masjid terutama di kawasan Jogja yang masih urung membuka sepenuhnya kegiatan masjid terutama untuk kegiatan ibadah salat Jumat. Ini seperti kebijakan yang diambil di Masjid Gedhe Kauman.
Kepada SuaraJogja.id, Ketua Takmis Masjid Gedhe Kauman Yogyakarta, Azman Latif mengaku hingga hari ini pihaknya belum membuka kembali kegiatan di masjid setempat. Pihaknya masih mempersiapkan protokol keamanan masjid dan saat ini telah melayangkan surat izin kepada gugus tugas penanganan covid-19 Provinsi.
"Hari ini masjid belum aktif seperti biasanya karena masih menunggu izin dari gugus tugas. Tapi persiapan untuk ibadah di masjid sudah kami lengkapi, seperti pemberian jarak shaf jamaah, wastafel untuk mencuci tangan dan kelengkapan lainnya," kata dia, Jumat (5/6/2020).
Meski belum dibuka kembali, Azman menuturkan wacana adanya sholat Jumat yang dilakukan dengan dua gelombang selama New Normal tidak masalah mengingat situasi darurat yang sekarang.
Baca Juga: Refleksi Gempa Jogja 2006, Pakar UGM Ungkap Pentingnya Bangunan Tahan Gempa
"Karena pandemi dan situasinya masih mengkhawatirkan, sholat Jumat berjamaah dengan dua gelombang tidak masalah. Namun kami akan melihat kapasitas dan keadaan jamaah ke dahulu. Untuk pekan ini masjid Gedhe Kauman masih ditutup," jelasnya.
Sementara, menanggapi format sholat Jumat yang dilakukan dengan dua gelombang, Majelis Ulama Indonesia (MUI) DI Yogyakarta sepakat bisa dilakukan dengan alasan keadaan darurat.
"Menanggapi situasi yang terjadi saat ini karena darurat, ya boleh-boleh saja. Tidak ada hadist yang membahas terkait hal itu," terang Ketua MUI DIY, KH Toha Abdurrahman.
Ia menjelaskan sholat Jumat dua gelombang dilakukan dengan dipimpin satu imam dan jamaah ketika selesai, bergantian dengan imam lainnya.
"Dua gelombang itu dilakukan secara bergantian. Pertama satu imam dan beberapa jamaah. Ketika selesai dilakukan oleh gelombang yang kedua dengan imam yang berbeda," katanya.
Baca Juga: Pasar Belum Pulih, Pedagang di Jogja Dapat Keringanan Retribusi Sampai Juni
Ia melanjutkan karena darurat dan berpotensi terjadi penularan virus karena berkerumun, masyarakat dapat memilih melaksanakan sholat Jumat berjamaah atau sholat Dzuhur.
Berita Terkait
-
Momen Lucu Jokowi Wudhu Bertemu Pria dengan Kaos Bertuliskan "2019 Ganti Presiden", Netizen: Cemas Kau!
-
Syarat, Tata Cara dan Niat Salat Jumat
-
Jumatan di Masjid Hasyim Asyari Jakbar, Pramono Mendadak Dikerumuni Anak-anak Berebut Salim
-
Tahanan di Rutan KPK Dilarang Salat Jumat Karena Belum Setoran, PBNU: Itu Pelanggaran Serius
-
Hukum Berdoa di Antara Dua Khotbah Jumat, Apa Bacaannya?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Debat Pilkada Dianggap Gagal, Aktivis Minta Solusi Lokal untuk Krisis Iklim di Kaltim
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
Terkini
-
Fadli Zon: Indonesia Tak Boleh Lengah Usai Reog, Kebaya, dan Kolintang Diakui UNESCO
-
Dukung Pemberdayaan Disabilitas, BRI Hadir di OPPO Run 2024
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia