SuaraJogja.id - Penemuan mayat laki-laki gegerkan warga Pedukuhan Kutogiri, Kalurahan Sidomulyo, Kapanewon Pengasih, Kulon Progo. Mayat tersebut ditemukan di tengah kebun pada Rabu (10/6/2020) sekitar pukul 10.15 WIB.
Kadus Kutogiri, Daiman mengungkapkan berdasar informasi dari anak korban, Amanah, dijelaskan bahwa korban dikenal dengan nama Mbah Reso yang berumur 71 tahun. Sebelumnya Mbah Reso diketahui memang sudah berencana untuk ke kebun yang berjarak sekitar 3 km dari kediamannya.
Namun Amanah sempat menaruh curiga karena tidak biasanya ayahnya pulang terlalu larut. Kecurigaannya itu membuatnya berinisiatif untuk menyusul ayahnya ke kebun. Dibantu para tetangga sekitar 15 menit berselang Mbah Reso ditemukan dalam keadaan meninggal.
"Tadi pagi bapaknya pamit mau pergi ke kebun sekitar jam 07.00 WIB, jam 10.00 WIB saya susul kok tidak ketemu. Terus saya mencari teman buat nyari," ujar Daiman menirukan keterangan yang diberikan Amanah, pada Rabu, (10/6/2020).
Baca Juga: Empat Hari Dibuka, Posko Aduan Covid-19 DPRD Bantul Terima 50 Keluhan
Kapolsek Pengasih, Kompol Sutikno, membenarkan kabar meninggalnya Mbah Reso tersebut. Mbah Reso sudah ditemukan dalam keadaan meninggal di kebun.
"Memang benar tadi sekitar jam 10.15 WIB telah ditemukan laki-laki tergeletak di tengah kebun dengan kondisi meninggal," ujar Sutikno.
Menurut pemeriksaan tim dokter di Puskesmas Pengasih 1 bersama tim Inafis Polres Kulon Progo, mengonfirmasi tidak ditemukan tanda-tanda penganiyaan atau kekerasan dalam tubuh Mbah Suro. Informasi tambahan yang didapat dari keluarga, Mbah Suro sebelumnya memiliki riwayat sakit stroke. Selanjutnya korban dibawa pulang ke rumah duka untuk dimakamkan.
Berita Terkait
-
Penemuan Mayat di Maguwoharjo, Korban Sempat Lakukan Perjalanan ke Semarang
-
Penemuan Mayat di Indekos Maguwoharjo, Korban Dikenal Tertutup
-
Geger! Ada Potongan Kaki Manusia Terbungkus Plastik di Situ Pengarengan
-
Wabup Kulon Progo Siap Dilantik, DPRD Minta Kerja Ekstra
-
Segera Setelah Dilantik, Wakil Bupati Kulon Progo Bakal Genjot Bela-beli
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
Lewat Bola dan Sponsorship di GFL Series 3, BRI Tanamkan Nilai Positif ke Anak Muda
-
Hadiah Digital yang Bangkitkan Solidaritas Sosial, Klaim 3 Link Saldo DANA Kaget Ini
-
Moratorium Hotel Sumbu Filosofi Diberlakukan, PHRI Desak Penertiban 17 Ribu Penginapan Ilegal
-
Kelanjutan Soal Besaran Pungutan Ekspor Kelapa, Mendag Ungkap Hal Ini
-
Kabupaten Sleman Diganjar ANRI Award, Bupati Ungkap Strategi Jitu Pelestarian Arsip