SuaraJogja.id - Warga Dusun Lodadi RT 1/RW 5, Kelurahan Umbulmartani, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Sleman menemukan sejumlah barang hasil dugaan pencurian di sebuah jok motor yang digunakan terduga pencuri perempuan yang ditangkap di Sleman. Pelaku disebut-sebut spesialis pencuri di sebuah kos-kosan.
Seorang penghuni indekos Putra Rossi, Andi (27) menjelaskan, terduga pelaku datang menggunakan motor jenis matik. Ketika warga mengamankan perempuan tersebut, mereka menemukan sejumlah barang di jok motor pelaku.
"Pelaku perempuan ini datang menggunakan motor matic. Jadi dia masuk saat gerbang pagar tak dikunci. Karena kepergok oleh teman-teman kos ingin melakukan pencurian, akhirnya kami tahan. Beberapa orang melapor ke pihak RT, hingga berdatangan warga," katanya ditemui SuaraJogja.id, Rabu (17/6/2020).
Peristiwa yang terjadi pukul 18.45 WIB tersebut memantik warga berdatangan ke sekitar kos. Mengetahui terduga pelaku menggunakan motor, sejumlah warga menggeledah isi jok motor.
Baca Juga: Monic Dibunuh karena Tolak Pelanggannya yang Minta Tambah di Ranjang
"Jadi banyak ditemukan barang-barang dugaan hasil curian. Ada tas, dompet laki-laki yang sudah kosong dan sepatu pria," jelas dia.
Andi membeberkan sebelum pelaku tertangkap, perempuan tersebut sudah lebih dulu mempelajari keadaan kamar-kamar di indekos setempat.
"Kami juga sempat melihat perempuan ini mondar-mandir sekitar pukul 15.00-16.00 WIB. Tapi memang tidak digubris karena masih sibuk sendiri-sendiri. Karena salah satu teman kami lengah, peristiwa pencurian hampir terjadi," katanya.
Seorang korban pencurian di indekos setempat, Roni (21) mengatakan jika dompet dan handphone miliknya sempat hilang ketika dia cari di dalam kamar.
"Jadi keadaan kamar saya terutama posisi laptop sudah berubah. Saya juga mencari handphone dan dompet, ternyata tidak ada di dalam kamar. Setelah saya tanya ke perempuan ini dia mengaku tidak mengambil apa-apa. Tapi setelah saya cek dua benda yang saya cari ada di rak sepatu. Padahal sebelumnya handphone dan dompet ada di dalam kamar," ujar dia.
Baca Juga: 8 Daerah di Jabar Bakal Gelar Pilkada di Tengah Corona, Adaptasi New Normal
Peristiwa yang terjadi pada Selasa (16/6/2020) itu berawal saat Roni tengah memasak di dapur. Pelaku sempat menanyakan penghuni kamar bernama Indra Permana, padahal tidak ada warga kos atas nama tersebut.
"Jadi saya curiga karena perempuan ini mencari orang yang tidak ada di kos ini. Padahal saya tahu persis nama teman-teman di sini. Karena curiga seorang maling, akhirnya saya tahan," jelas dia.
Pemuda yang masih melanjutkan pendidikan di UII ini menyebut jika pelaku tak bisa menunjukkan bukti bahwa orang yang disebutkan memang tinggal di indekos Putra Rossi.
"Jadi kata pelaku orang ini (Indra Permana) tinggal di kos ini. Namun saya meminta untuk menghubungi orang itu. Namun dia berkilah jika nomornya tidak aktif," ujar Roni.
Terpisah, Kapolsek Ngemplak, Kompol Wiwik Hari Tulasmi membenarkan adanya dugaan pencurian di indekos Putra Rossi.
"Iya benar. Saat ini masih diselidiki lebih lanjut. Baik terduga pelaku dan saksi-saksi," terang Wiwik dikonfirmasi melalui pesan singkat.
Diberitakan sebelumnya, seorang wanita yang diduga melakukan tindak pencurian ditangkap warga dan penghuni kos di wilayah dusun Lodadi RT 1/RW 5, Kelurahan Umbulmartani, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Sleman, Selasa (16/6/2020).
Berita Terkait
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
Kasus Tangga JPO Daan Mogot Digondol Maling, Pramono: Jakarta Kadang-kadang Terlalu Menarik
-
Bocah SMP Mencuri Uang Orang Tua Rp20 Juta Buat Beli iPhone Teman
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan