SuaraJogja.id - Pembatasan sosial selama pandemi corona dimanfaatkan banyak perantau untuk kembali ke kampung halamannya. Setelah tiga bulan meninggalkan kamar kos lalu kembali lagi, kejadian aneh dialami seorang anak kos di Jogja.
Ia menjerit-jerit tak karuan dari dalam kamar. Warga sekitar pun kebingungan menghadapi peristiwa tersebut.
Kejadian ini dikabarkan berlokasi di sekitar Kampus 3 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Janturan, Warungboto, Umbulharjo, Jogja. Disebutkan pula bahwa kejadian berlangsung pada Rabu (17/6/2020) siang.
Informasi tersebut disampaikan akun @ukmpengamatan di Twitter dan menjadi viral setelah dibagikan ulang oleh akun @merapi_news. Akun @ukmpengamatan menyebutkan bahwa penghuni kamar kos itu berteriak-teriak karena kesurupan setelah kembali ke kamar kos, yang sudah tiga bulan kosong selama pandemi.
Baca Juga: Cabuli ABG di Kamar Kos, Pria 18 Tahun di Tanjungbalai Dibekuk Polisi
"Kejadian siang tadi, di area sekitar kampus. Laporan dari anggota Divisi Metafisika. Karena kos kosan ditinggal hampir 3 bulan. Dari luar kota balik ke kosan, langsung kesurupan. Harusnya kosannyan disemport disinfektan anti ghaib juga," tulisnya.
Disertakan pula video kejadian pada cuitan itu. Terlihat seorang wanita berambut pendek dengan gerak-gerik seperti orang gelisah keluar dari teras ke halaman rumah lokasi kejadian. Tak jauh dari lokasi terdapat tiga pria yang tengah bercengkerama sambil melihat ke arah sumber suara teriakan seorang wanita di dalam rumah.
Beberapa saat setelah video diunggah, @ukmpengamatan menambahkan, "Sudah dikonfirmasi tadi orangnya dari daerah Congcat [Condongcatur] terus gak cocok di hotel, habis itu balik kos malah terjadi dangdingdeng."
Ribuan akun me-retweet dan menyukai kicauan tentang persitiwa tersebut. Beragam komentasr juga ditulisakan untuk merespons kejadian yang diduga berkaitan dengan kekuatan supranatural itu.
"Bisa di bacakan ayat Al-Qur'an yaitu ayat Qursy," ungkap @andika1037.
Baca Juga: Lima Hari Tak Masuk Kerja, Karyawan Laundry Ditemukan Membusuk di Kamar Kos
"Sakne nek ra ono sek nulungi [kasihan kalau enggak ada yang menolong]," komentar @S_Purwadi.
Berita Terkait
-
10 Potret Kamar Kos Sederhana Nunung dan Suami, Biaya Sewa per Bulannya Ternyata Segini
-
Ulasan Film Horor 'Kemah Terlarang: Kesurupan Massal': Seram, tapi Kok Agak Nanggung?
-
3 Film Horor Hype Indonesia yang Bisa Kamu Saksikan di Netflix, Ada Sumala!
-
'Kemah Terlarang: Kesurupan Massal' Siap Hadir di Netflix, Jangan Lewatkan!
-
Miris! Dari Panggung Megah ke Kontrakan Sepetak, Begini Nasib Pak Tarno Pasca Stroke
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan