SuaraJogja.id - Penceramah Evie Effendi kembali mencuri perhatian publik. Penampilannya yang mengenakan topi bertuliskan Jerusalem dan kaos oblong berwarna hitam yang dihiasi tulisan Denim mengundang berbagai kritikan dari masyarakat.
Dalam rekaman video yang tersebar di dunia maya, penceramah tersebut tampak menyampaikan ceramah mengenai malam Nishfu Syakban.
Namun penampilan Ustaz Evie Effendie justru mendapat komentar pedas dari sejumlah warganet. Terlebih dalam video yang tersebar, pria itu sempat menyinggung soal penampilannya yang memakai topi bertuliskan Jerusalem dan mengaitkannya dengan hadis Nabi.
Ia mengatakan, "Nishfu syakban ini rata-rata hadisnya cacat. Tidak nyambung ke Nabi... Qola rasulillah, Rasul bersabda 'Barang siapa memakai topi Jerussalem, dia terancam masuk neraka' pasti laku".
Video tersebut mengundang reaksi dari berbagai pihak, salah satunya Afif Fuad Saidi. Melalui akun Twitter-nya, ia meminta kepada Evie Effendi agar lebih baik belajar nahwu shorof terlebih dahulu sebelum berceramah.
"Buat penceramah gaul Evie siapa itu namanya ..., mending belajar Nahwu sorrfof dasar dulu ya, ini bukan soal malu diketawain anak Tsanawiyah. Tapi, soal tanggung jawab pada ilmu yg disampaikan, dan kredibilitas seorang penceramah. Bcra hadist-hadist segala macam, smpe "Qola" aja salah," ujarnya dalam cuitan Twitternya.
Ia juga mengunggah sebuah video yang menunjukkan seorang santri yang menanggapi bacaan dari ceramah dari sosok yang dikenal sebagai penceramah gaul.
"Kang Evi, bacanya bukan Rosulillahi, tapi rosulullohi. Karena lafadz itu jadi fa'il-nya lafadz 'qola', dan fa'il termasuk isim-isim yang terbaca rofa'. Al-fa'iul huwa ismul marfu'ul qobla'u fi'luhu. Hayo paham nggak?" ucap laki-laki dalam video tersebut.
Baca Juga: Jelang Traffic Separation Scheme, Kemenhub Gelar Sejumlah Persiapan
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jeritan Hati Sopir TransJogja: Gaji Tipis, Denda Selangit, dan Ironi di Balik Kemudi
-
Jelang Libur Nataru, Kapolri Pastikan DIY Siap Hadapi Ancaman Bencana La Nina dan Erupsi Merapi
-
Tragis! Angin Kencang Tumbangkan Pohon di Monjali Sleman, Dua Orang Tewas
-
Kisah Ironis di Jogja: Bantu Ambil Barang Jatuh, Pelaku Malah Kabur Bawa Dompet dan Ponsel
-
Jaga Warga Diminta Jadi Pagar Budaya Penjaga Harmoni Yogyakarta