SuaraJogja.id - Logo Partai Solidaritas Indonesia (PSI) muncul di saluran televisi National Geographic (NatGeo), tepatnya dalam Gordon Ramsay: Uncharted, program panduan chef asal Inggris Gordon Ramsay. Logo PSI itu tercetak pada kaus seorang pria yang menolong Gordon Ramsay di laut.
Foto pria pakai kaus PSI tolong Gordon Ramsay ini pun viral dan membuat Tsamara Amany, salah satu politikus PSI turut memberikan respons.
Mulanya, foto tersebut diunggah akun Twitter @anggapph2 pada Senin (29/6/2020). Terlihat pada dua foto unggahannya, seorang pria yang diduga nelayan membantu Gordon Ramsay untuk naik ke perahu. Pria yang mengenakan kaus merah berlogo PSI itu memegang tangan Gordon Ramsay dengan kuat. Ia berusaha menarik sang koki.
Sementara, Gordon Ramsay tampak tersenyum menghadap kamera. Saat itu, mereka sedang berada di tengah laut. Akun @anggapph2 membubuhkan narasi, "Salah satu kiprah Partai @psi_id, nolong Gordon Ramsey saat kecebur".
Baca Juga: Viral Pria Pakai Kaus PSI Tolong Gordon Ramsay, Ini Reaksi Tsamara
Hingga Rabu (1/7/2020), unggahan foto viral pria pakai kaus PSI tolong Gordon Ramsay ini telah mendapat sekitar 1.800 retweets dan 4.700 likes. Rata-rata warganet justru mencibir foto tersebut. Mereka melontarkan komentar yang menyudutkan PSI.
Salah satunya dari @Chug*****, yang menulis, "Coblos PSI, satu satunya partai yang menolong Gordon Ramsey."
"Bahkan bapaknya mungkin ga tau PSI itu apa tapi lumayan dapat baju gratis," komentar @dwy***.
Meski begitu, Tsamara, sebagai politikus PSI, tak mau ambil pusing dengan foto viral yang disertai cibiran warganet tersebut. Dalam cuitannya pada Selasa (30/6/2020), Tsamara hanya memberikan emotikon tersenyum. Ia tidak menambahkan sepatah kata pun.
Kendati begitu, kicauan Tsamara masih saja mendapat cibiran warganet. Mereka beranggapan, PSI mendapat promosi gratis karena logo partainya masuk dalam program yang tayang di National Geographic.
Baca Juga: 5 Fakta William Wongso, Sang Mentor Gordon Ramsay Ketika Masak Rendang
Diketahui, koki selebritas asal Inggris, Gordon Ramsay, baru-baru ini menyita perhatian masyarakat Indonesia. Dalam programnya di National Geographic, ia berkunjugn ke Indonesia dan memasak rendang dengan bantuan pakar kuliner Indonesia William Wongso.
Berita Terkait
-
Tsamara Amany Panjang Lebar Bela Program MBG Prabowo, Langsung Kena Semprot Netizen
-
Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Tsamara Amany Bela Erick Thohir
-
Gordon Ramsay Jajal Resep Minuman Soda ala Dua Lipa, Ujungnya Bikin Kaget
-
Tsamara Amany Alatas SIKom MPP
-
Fantastis! Segini Gaji Bulanan Tsamara Amany Jadi Stafsus Erick Thohir Rangkap Komisaris PTPN
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan