SuaraJogja.id - Emosi para pengguna media sosial memuncak menyaksikan empat pemuda di video TikTok memparodikan pedofilia, atau kelainan seksual di mana orang dewasa tertarik menjadikan anak-anak sebagai objek seksual mereka. Selain empat pemuda itu, ada seorang anak kecil juga di video.
Mulanya keempat pemuda tersebut bergantian keluar dari sebuah lorong. Sambil berjalan dan senyam-senyum, mereka memegangi bagian pinggang celananya.
Setelah itu, dari ruangan yang sama, keluar seorang bocah yang masih sangat kecil. Keempat pemuda di video pun tertawa terbahak-bahak setelah menengok ke arah gadis kecil itu.
Lihat videonya DI SINI.
Baca Juga: Bule Australia Pelaku Pedofilia Ditangkap Polres Banyuwangi
Tingkah keempat pemuda tersebut kemudian direspons seorang perempuan melalui sebuah video pula. Ia marah dengan kelakuan empat pemuda tersebut dan meminta warganet melaporkan videonya.
"Guys, aku butuh kalian untuk melaporkan akun ini, khususnya video ini karena mereka menjadikan pedofilia sebagai lelucon. Pedofilia adalah gangguan mental, dan enggak ada yang lucu dari gangguan mental, dan lihat si bocah. Dia enggak tahu apa-apa. Lihat saja. Bodoh," ucapnya dengan bahasa Inggris.
Video dari akun TikTok @grizzwoof itu pun mencuri perhatian model Nora Alexandra. Melalui akun @VLAMINORA, istri Jerinx ini kemudian membagikannya di Twitter, Kamis (9/7/2020). Sama seperti perempuan yang memberikan reaksinya pada keempat pemuda tadi, Nora juga berang.
"Menurut kalian bagaimana? Apa ini lucu? Bagi saya “TIDAK“," kicaunya.
Hampir 10 ribu akun me-retweet kicauan Nora dan sekitar 23 ribu menyukainya. Banyak dari mereka yang juga meluapkan amarah untuk keempat pemuda itu.
Baca Juga: Interpol Ungkap Jaringan Pedofilia Online yang Libatkan Puluhan Anak
"Ini orang-orang yang buat video itu tujuannya apaan coba. Seninya enggak ada, mendidik juga enggak, buat asyik-asyikan tapi garing, iseng aja apa emang gara-gara pengangguran, emang tolol aja tapi diumbar. Kadang, orang gila bisa lebih waras dari orang-orang waras itu sendiri," tulis @Reinaldyprvst.
Berita Terkait
-
Siapa Garuda Wisnu Satria Muda? Dikira Cuma Artis, padahal Kelompok Seniman Lokal Berprestasi
-
Mengenal Pencipta Lagu 'Stecu Stecu', Kini Viral di TikTok Usai Dibawakan Faris Adam
-
Gucci dan Prada 'Ketahuan' Made in China, Strategi Unik Balas Tarif Trump Lewat TikTok?
-
Ruben Onsu Mualaf, Sarwendah Ngakak Baca Komentar Yudas dan Petrus di Live TikTok
-
Cara Membuat Action Figure Sendiri Pakai ChatGPT, Sedang Viral di TikTok!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin