SuaraJogja.id - Dinas Perdagangan Kabupaten Bantul memastikan tidak akan ada kelangkaan stok untuk kebutuhan pangan dan yang lainnya menjelang Iduladha. Hasil itu dipastikan setelah pemantauan di beberapa pasar besar yang ada di Bantul.
Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Bantul Sukrisna Dwi Susanta menuturkan, pihaknya dapat memastikan, bahan untuk kebutuhan pangan hingga menjelang Iduladha dan sesudahnya masih aman.
"Sampai minggu ketiga bulan Juli ini, saya bisa bilang cukup karena kami sudah lakukan pemantauan di beberapa pasar, yakni di Pijenan, Bantul, Imogiri, Piyungan, dan Niten. Hasilnya masih bisa sampai satu bulan ke depan," ujar Sukrisna kepada SuaraJogja.id, Rabu (22/7/2020).
Sukrisna menuturkan, dari hasil sampel beberapa pasar besar yang ada di Bantul tersebut, ditemukan bahwa untuk pasokan bahan pangan masih mencukupi, mulai dari komoditas beras, yang tercatat masih ada sekitar 17 ton, lalu gula pasir masih di angka 2.800 kilogram, tepung terigu sebanyak 2.450 kilogram, dan minyak goreng kemasan sebanyak 1.146 liter, sedangkan untuk yang curah terdapat 1.326 liter.
Baca Juga: Mengais Rezeki dari Pasar Skouw di Perbatasan Indonesia-Papua Nugini
"Terkait dengan lonjakan harga, sampai saat ini tidak ada. Semua masih stabil, untuk daging sapi juga masih stabil tingginya dengan harga Rp120.000 per kilogramnya," ucapnya.
Selain itu, pihaknya juga sudah mengantipasi kelangkaan kebutuhan lain, seperti gas elpiji. Antisipasi itu dilakukan dengan memberi tambahan pasokan gas elpiji ke seluruh wilayah Bantul.
Sukrisna menjelaskan, penambahan akan dilakukan sekitar 3 persen. Artinya, penambahan gas elpiji nantinya sebanyak 26.427 tabung, yang menjadikan total semuanya mencapai sekitar 907.000 lebih.
“Kalau untuk total alokasi elpiji tiga kilogram di Bantul pada bulan Juli ini sendiri sebanyak 881.240 tabung,” tandasnya.
Baca Juga: Minta Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan, DPR: Corona Belum Berakhir!
Berita Terkait
-
Harga Bawang Merah, Beras, Telur dan Ayam Naik! Cek Update Kebutuhan Pokok Terbaru
-
Harga Kebutuhan Pokok Makin Mahal Daya Beli Masyarakat Makin Lesu
-
Update Kebutuhan Pokok: Harga Daging Sapi Naik, Minyak Goreng Turun
-
Harga Beras dan Kedelai Naik, Cek Update Terkini Kebutuhan Pokok Hari Ini
-
7 Komoditi Bahan Pokok di Sulteng Alami Penurunan Pascahari Raya, 3 Lainnya Meroket
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
Terkini
-
Kasus Anjing Gigit Warga di Cangkringan Berakhir Damai, Korban Terima Tali Asih
-
Bawaslu Yogyakarta Surati Tiga Paslon Terkait Pelanggaran Ribuan APK
-
Perahu Terbalik Digulung Ombak, Seorang Nelayan Ditemukan Tewas di Pantai Watulumbung Gunungkidul
-
Gugatan Kepada PT KAI Berlanjut, Keraton Yogyakarta Ingatkan Kepemilikan Lahan Kasultanan
-
Sambut Natal dan Tahun Baru, Yogyakarta Marriott Hotel Suguhkan Keajaiban Bawah Laut hingga Ragam Paket Spesial