SuaraJogja.id - Akun Instagram @_thescariest mengunggah foto sebuah mainan bernama bungkus. Mainan tersebut terinspirasi dari beredarnya cerita korban fetish kain jarik Gilang. Tidak hanya itu, akun ini juga mengunggah foto korban serta menjadikannya bahan bercandaan.
"Ada yang mau mainannya gak? Wkwkwk," tulis akun @_thescariest dalam keteranggannya Sabtu (1/8/2020).
Dalam unggahannya tersebut, ada dua bentuk mainan yang terbungkus rapi. Yakni satu mainan berupa bungkusan berwarna biru dengan tali jarik, serta satu lagi bungkusan kain jarik dengan tali putih.
Pada kemasan yang berlatar belakang warna biru tua tersebut juga terdapat tangkapan layar cerita korban-korban fetish gilang yang pernah dibungkus dengan kain jarik dan mendapatkan pelecehan seksual.
Baca Juga: Viral Dosen Jogja Curhat Swinger ke Puluhan Wanita, Langsung Klarifikasi
Unggahan tersebut mendapatkan 134 suka dari pengguna Instagram dan dua buah komentar dari warganet. Dua komentar tersebut menuliskan kisah pelecehan seksual yang menimpa banyak pemuda di sekitar Surabaya tersebut sebagai bahan bercandaan.
"Boleh tahu nama cowok yang dibungkus itu siapa?," tulis akun @rafaellpakaya menirukan kalimat yang disampaikan Gilang saat melancarkan aksinya.
Unggahan tersebut menjadi ramai diperbincangkan karena beredar di aplikasi percakapan Line. Lalu oleh salah seorang warganet diunggah ulang ke akun twitter @tubirfess. Tak ayal tindakan yang merendahkan korban pelecehan seksual tersebut mendapatkan hujatan warganet.
"Gue lihat ini di timeline Line. Terus kayak, lah anj** malah dijadiin bahan bercandaan?," tulis akun @tubirfess.
Mendapatkan foto tersebut dari aplikasi Line, pengirim cuitan itu mengaku tidak menyangka bahwa cerita korban pelecehan justru dibuat bahan bercanda. Unggahan itu sudah mendapatkan lebih dari 400 komentar warganet dan di re-tweet lebih dari 600 kali dengan dua ribu lebih menekan tombol suka.
Baca Juga: Jelang 17 Agustus, Satpol PP Jogja Bakal Tata Pedagang Bendera Musiman
"Asli nder bo** banget emang yang bikin bercandaan dari kasus kaya gini," komentar akun @kayanyababuy.
Berita Terkait
-
Penjualan Karpet di Pasar Gembrong Merosot 50 Persen, Pedagang Jerit: saat Covid-19 Malah Mendingan!
-
Keluhkan Penjualan Merosot, Pedagang Mainan di Pasar Gembrong: Lebaran Sudah Nggak Berpengaruh
-
Mitsubishi Pajero Sport Jadi Sorotan saat Mudik Lebaran, Efek Angkut 'Mobil Listrik' Jadi Pemicunya
-
Dukung Perawatan Kulit Bagi Pria, Gilang Juragan 99 Mendadak Jadi Kasir
-
Insiden Rendang Willie Salim, Bobon Santoso Hingga Chef Arnold Beri Respons Tajam
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
-
Minuman Berkemasan Plastik Berukuran Kurang dari 1 Liter Dilarang Diproduksi di Bali
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
Terkini
-
Prabowo Didesak Rangkul Pengusaha, Tarif Trump 32 Persen Bisa Picu PHK Massal di Indonesia?
-
Viral, Mobil Digembosi di Jogja Dishub Bertindak Tegas, Ini Alasannya
-
Tanggapi Langkah Tarif Trump, Wali Kota Jogja: Kuatkan Produk Lokal!
-
Masa WFA ASN Diperpanjang, Pemkot Jogja Pastikan Tak Ganggu Pelayanan Masyarakat
-
Kurangi Kendaraan Pribadi Saat Arus Balik, Menhub Lepas 22 Bus Pemudik di Giwangan