SuaraJogja.id - Tim SAR Gabungan kembali melanjutkan pencarian terhadap lima korban yang terseret ombak besar di Pantai Goa Cemara di Dukuh Patihan, Desa Gadingsari, Kecamatan Sanden, Kabupaten Bantul pada Jumat (7/8/2020).
Kasubsi Operasi Kantor Basarnas Yogyakarta Asnawi Suroso mengatakan, untuk pencarian hari kedua, pihaknya masih melihat kondisi ombak di laut selatan. Jika memang cuaca memungkinkan, pihaknya akan menurunkan armada perahu jukung untuk pencarian di laut.
"Untuk Hari kedua ini kita akan bagi menjadi 7 SRU dan kita akan perluas area pencarian," ujar Asnawi kepada awak media.
Lebih lanjut, Asnawi menjelaskan, jika cuaca memungkinkan SRU 1 akan melakukan penyisiran laut di Pantai Baru, Pantai Goa Cemara menggunakan perahu jukung dengan 5 personel. Untuk SRU 2, penyisiran dilakukan di darat dengan berjalan kaki sejauh 3 km dari Pantai Goa Cemara ke arah barat sampai ke Pantai Indocor.
Baca Juga: Unggah Video Sebelum Hilang, Joko Widodo Masih Tertawa di Pantai Goa Cemara
Adapun SRU 3 melakukan penyisiran darat dengan berjalan kaki sekitar 4 km dari Pantai Indocor ke arah barat sampai dengan Pantai Pandan Simo. Untuk SRU 4, penyisiran dilakukan di darat dari Pantai Pandan Simo ke arah barat hingga ke Muara Trisik, yang berjarak 4 km.
Selanjutnya, SRU 5 melakukan penyisiran darat dari Pantai Goa Cemara ke arah barat Muara Trisik, yang berjarak kurang lebih 11 km dengan menggunakan Amphibious. Sedangkan SRU 6 melakukan penyisiran darat ke arah timur sekitar 3 km, yang dimulai dari Pantai Goa Cemara hingga Pantai Samas dengan menggunakan ATV. Selain itu, SRU 7 akan melakukan penyisiran via udara dengan paramotor jika cuaca memungkinkan.
"Pencarian hari kedua ini akan kami lakukan juga pencarian via udara dengan menggunakan paramotor dan drone dari komunitas drone Yogyakarta. Dengan catatan jika cuaca memungkinkan," ungkapnya.
Ditambakan Asnawi bahwa pencarian hari kedua ini melibatakan kurang lebih sebanyak 60 personel Tim Sar Gabungan dari berbagai unsur.
Diketahui sebelumnya, rombongan dari wilayah Sleman sebanyak 18 orang berkunjung ke Pantai Goa Cemara di daerah Bantul, Kamis kemarin. Kejadian nahas kemudian menimpa mereka pada sekitar pukul 09.00 WIB. Sebanyak 7 orang yang termasuk dari rombongan itu menjadi korban saat bermain bola di kawasan pantai.
Baca Juga: Pencarian Korban Laka Air Pantai Goa Cemara Nihil, Dilanjutkan Esok Hari
Ditambahkan Asnawi, kelima korban yang masih dalam pencarian itu adalah Joko Widodo (30), Muh Zafir Zakie Alfarizi (8), Muhammad Rizki Romadhon (7), dan Ahmad Chairul Fatah (4), yang merupakan warga Cemoro, Tempel, Sleman. Sedangkan satu lainnya adalah Muhammad Zidan Abdari (8) yang merupakan warga Ngentak, Tempel, Sleman.
Berita Terkait
-
Tim SAR Evakuasi Korban Pesawat Smart Air di Kaltara
-
Kapal KM Dewi Noor 1 Tenggelam di Kepulauan Seribu, 11 ABK Selamat, Satu Meninggal Dunia
-
Tim SAR Gabungan Siap Evakuasi Rombongan Helikopter Kapolda Jambi
-
Tim SAR Kembali Temukan Korban Helikopter Polri Jatuh di Babel
-
Tim SAR Gabungan Mulai Bergerak ke Lokasi yang Diduga Titik Jatuhnya Helikopter Polri di Belitung Timur
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB