SuaraJogja.id - Belum lama ini, warganet Twitter dibikin heboh dengan video seorang perempuan memasak oseng-oseng batu kali. Kira-kira, rasanya seperti apa, ya?
Seiring berjalannya waktu, sekarang semakin banyak orang yang mengunggah video memasak mereka ke berbagai media sosial. Konten yang ditampilkan juga begitu beragam, mulai dari masakan ala restoran hingga hidangan rumahan seperti oseng-oseng.
Ada berbagai bahan utama yang biasa dipakai untuk membuat oseng-oseng, mulai dari tempe dan tahu, aneka sayuran, hingga daging. Namun, bagaimana jika yang dimasak adalah batu kali?
"Tak masakne iki (aku masakkan ini)," tulis akun Twitter @xxnxxnxx_ yang mengunggah kembali video dari akun Instagram @ambon_video itu.
Baca Juga: Cara Memasak Nasi Agar Pulen dan Matang Sempurna, Mau Coba?
Awalnya tidak ada yang aneh dalam video memasak tersebut. Ada seorang wanita cantik sedang menumis cabai beserta bumbu dasar. Namun, tak disangka dia kemudian memasukkan batu-batu kecil yang sebelumnya diambil di pinggir kali.
Ya, wanita cantik ini ternyata sedang membuat masakan oseng-oseng batu kali. Sajian ini tentu saja sedikit terlihat aneh di mata para penikmat kuliner.
Dengan lihai, wanita cantik ini terus mengaduk bumbu hingga tercampur dengan batu kali yang baru saja diambilnya dari sebuah sungai.
Hal yang lebih mencengangkan lagi, pada akhir video wanita ini terlihat sangat santai menyantap oseng-oseng batu kali tadi. Tidak dikunyah, ternyata, batu-batu tadi hanya disesap bagian bumbunya saja untuk kemudian dibuang,
Walau begitu tidak sedikit warganet yang tercengang saat menyaksikan wanita cantik tadi mengolah batu kali menjadi sebuah masakan mirip dengan oseng-oseng.
Baca Juga: Niat Bantu di Dapur, Wanita Ini Malah Tak Sengaja Rusak Mixer Sampe Begini
Warganet pun terlihat memberikan berbagai tanggapan melalui kolom komentar terkait video memasak oseng-oseng batu kali tersebut.
Berita Terkait
-
Ternyata! Daun Hijau Kecil Ini Bikin Kulit Cantik, Banyak Tumbuh di Pekarangan Rumah
-
Keanehan Masakan Willie Salim Dibongkar UAS, Begini Tips Memasak Rendang Antikonspirasi
-
Tak Terima Nama Palembang Tercoreng Gegara Willie Salim, Richard Lee Ikutan Bikin Acara Masak Besar
-
Bikin Heboh! Rendang 200 Kg Willie Salim Hilang Setelah Dimasak di Palembang
-
Rahasia Opor Ayam Kuning Empuk dan Meresap, Menu Wajib di Meja Saat Lebaran
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan