SuaraJogja.id - Warung burjo atau Warmindo, menjadi salah satu tempat makan yang mungkin sudah tidak lagi asing terdengar di telinga masyarakat Yogyakarta khususnya bagi anak kos.
Sebenarnya, burjo sendiri berasal dari akronim bubur kacang ijo (hijau), tempat dari warung makan ini bahkan terbilang sangat sederhana.
Warung burjo juga sangat identik dengan penjualnya yang berlogat Sunda, tetapi cukup tenar dan menjamur di Yogyakarta.
Lain daripada warung burjo biasanya, belum lama ini warga Yogyakarta kembali dibuat penasaran dengan tempat makan berikut ini.
Sekilas, tempat tersebut seperti kedai burger kenamaan yang kerap ditemukan orang-orang di dalam mal. Namun ternyata, tempat tersebut adalah warung burjo kekinian dengan konsep yang unik.
Inilah dia Burjo King, salah satu tempat makan baru di Yogyakarta yang cocok unik banget. Layaknya warung burjo lain, tempat ini menyuguhkan berbagai macam sajian merakyat.
Di sini, kalian bisa menikmati berbagai macam makanan dan minuman seperti Indomie Goreng hingga es milo sambil menghadap panorama sawah nan memanjakan mata loh.
Beberapa menu makanan yang ditawarkan di Burjo King ini juga cukup beragam, mulai dari mi dok-dok, ayam goreng, nasi telur legendaris dan masih banyak lagi lainnya.
Jangan khawatir, di Burjo King ini makanan dan minumannya dibanderol dengan harga terjangkau kok.
Baca Juga: Selalu Ramai, Berikut Kuliner Ponorogo yang Wajib Kamu Cicipi
Tak hanya bisa menyantap makanan sambil menikmati pemandangan sekitar, kalian juga bisa banget berburu spot Instagramable di Burjo King ini.
Menurut informasi yang didapat Suara.com dari unggahan akun Instagram @voilajogja, Selasa (25/8/2020), Burjo King ini beralamat di Jalan Raya Randugowang, Sariharjo, Sleman, Yogyakarta.
Lebih tepatnya, Burjo King ini bertempat di seberang restoran D'Monaco. Setiap harinya, Burjo King ini buka mulai dari pukul 11.00 siang sampai dengan 23.00 malam.
Nah, jadi tunggu apa lagi travelers, buat kalian yang ingin menikmati nuansa warung burjo kekinian, yuk buruan ajak keluarga dan sahabatmu ke Burjo King di Yogyakarta ini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
Stunting Sleman Turun Jadi 4,2 Persen, Rokok dan Pola Asuh Masih Jadi Musuh Utama
-
Demokrasi di Ujung Tanduk? Disinformasi dan Algoritma Gerogoti Kepercayaan Publik
-
Jalan Tol Trans Jawa Makin Mulus: Jasa Marga Geber Proyek di Jateng dan DIY
-
Batik di Persimpangan Jalan: Antara Warisan Budaya, Ekonomi, dan Suara Gen Z
-
Dinkes Sleman Sebut Tren Kasus ISPA Naik, Sepanjang 2025 Tercatat Sudah Capai 94 Ribu