SuaraJogja.id - Yogyakarta dikenal dengan keindahan alamnya yang memanjakan mata. Beberapa tempat ini, sangat sesuai untuk menyegarkan kembali fikiran setelah dikepung beragam rutinitas.
Akun Twitter @feyyaay membagikan beberapa tempat yang pernah ia kunjungi di Yogyakarta. Tempat-tempat ini dinilai sesuai untuk orang yang ingin menjernihkan kembali suasana hatinya.
1. Desa Albasta
Berada di Jomblang, Sendangdadi, Mlati, Sleman tempat ini menyediakan suasana restoran yang sejuk dan dekat dengan alam. Pengunjung bisa menikmati hidangan yang dipesan selagi menikmati suasana alam di atas bean bag atau di dalam joglo.
Menurut @feyyaay, harga makanan disini cukup ramah di kantong. Ada banyak rerumputan hijau yang memanjakan mata. Ia menyarankan agar berkunjung di waktu pagi untuk bisa menikmati suasana asri dan mendapatkan tempat foto yang menarik.
Baca Juga: Investasi di DIY Anjlok Selama Pandemi, Gunungkidul Paling Terdampak
Selain itu, di tempat ini, penjual akan mengambilkan makanan yang dipesan dan langsung bayar di depan. Setelahnya, pengunjung bisa mencari tempat yang kosong untuk menikmati hidangan yang sudah dibeli.
2. Pawon Purba
Hampir sama dengan Desa Albasta, pawon Purba menghadirkan konsep tempat yang agak ke kunoan. Jarak lokasi ini dengan Kota Yogyakarta diperkirakan menempuh perjalanan selama 1 jam.
Pemandangan Gunung Nglanggeran menjadi salah satu fasilitas alam yang sangat digemari dari tempat ini. Menurut, @feyyaay tempat ini sangat cocok untuk didatangi bersama keluarga besar.
Beragam menu yang ditawarkan juga merupakan masakan tempo dulu. Ada banyak variasi makanan yang ditawarkan di tempat ini. Termasuk ada tiga pilihan nasi, yakni nasi putih, nasi merah dan nasi thiwul khas dari Gunungkidul.
Baca Juga: Diduga karena Penyakit, Kakek di Janten Gantung Diri di Dalam Kamar Mandi
Terletak di Nglanggeran Kulon, Nglanggeran, Patuk, Gunungkidul akses menuju tempat ini sudah cukup baik. Sepanjang jalan ada banyak pohon besar di kanan dan kiri.
Berita Terkait
-
Desa Wisata Pulesari, Tawarkan Suasana Asri dengan Banyak Kegiatan Menarik
-
5 Tempat Wisata di Garut yang Lagi Hits, Cocok Dikunjungi Saat Libur Paskah
-
5 Tempat Wisata Eksotis di Pangandaran, Eks Menteri Susi Singgung Harta Tiket Masuk
-
Perjalanan Habbie, UMKM yang Berkembang dengan Dukungan BRI Hingga Pecahkan MURI!
-
Warung Bu Sum: Legenda Kuliner Jogja Bertahan Berkat Resep Rahasia & Dukungan BRI
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
Terkini
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin