Scroll untuk membaca artikel
Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana | Hiskia Andika Weadcaksana
Jum'at, 28 Agustus 2020 | 12:42 WIB
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Yogyakarta International Airport atau Bandara YIA, Jumat (28/8/2020). - (SuaraJogja.id/Hiskia Andika)

SuaraJogja.id - International Yogyakarta Airport atau Bandara YIA baru saja diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Meski memang sudah cukup lama sejak kali pertama beroperasi, berdirinya bandara dengan pembangunan tercepat di Indonesia ini belum diresmikan saat itu.

Sempat beberapa kali ada rencana bahwa Jokowi akan meresmikan langsung Bandara YIA. Namun, rencana itu terpaksa harus tertunda akibat pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia.

Lalu akhirnya pada hari ini, Jumat (28/8/2020), rencana peresmian yang sempat tertunda beberapa kali itu dapat terealisasi. Akhirnya warga WIY, khususnya Kulon Progo, dapat menyaksikan bandara baru itu diresmikan.

Acara peresmian sudah dipersiapkan dari beberapa hari yang lalu. Semua pihak, mulai dari Bandara YIA sendiri hingga unsur TNI dan Polri, bersinergi guna mempersiapkan kunjungan orang nomor satu di Indonesia tersebut.

Baca Juga: Jokowi Optimis Bandara YIA akan Ramai Setelah Ada Vaksinasi Covid-19

Dari pantauan SuaraJogja.id di lapangan, terlihat petugas sudah berjaga dari mulai pintu masuk Bandara YIA hingga area drop zone. Di dalam area drop zone sendiri penjagaan menjadi lebih ketat. Pasalnya, di area drop zone inilah Presiden Joko Widodo akan melangsungkan sambutan hingga peresemiannya.

Acara peresmian ini juga dihadiri oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono (HB) X, serta Direktur Utama PT Angkasa Pura I (Persero) Faik Fahmi. Selain itu, hadir juga Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Bupati Kulon Progo Sutedjo.

Sekitar pukul 09.30 WIB Jokowi beserta jajarannya memasuki area panggung yang telah disediakan. Orang pertama yang memberi sambutan adalah Sri Sultan HB X selaku tuan rumah.

Dalam sambutan itu, Sri Sultan HB X mengucapkan terima kasih atas kehadiran Presiden untuk meresmikan secara langsung Bandara YIA. Peresmian ini pun diharapkan dapat membantu pertumbuhan ekonomi di Indonesia dan khususnya Yogyakarta.

"Semoga dengan akhirnya Bandara YIA yang diresmikan ini bisa turut andil dalam pertumbuhan ekonomi di Indonesia dan tentunya bermanfaat bagi masyarakat Yogyakarta," ujar Sri Sultan HB X.

Baca Juga: Bangun Bandara YIA Cuma 20 Bulan, Jokowi: Tahan Gempa dan Tsunami 12 Meter

Setelah sambutan yang diberikan oleh Sri Sultan HB X, sambutan selanjutnya disampaikan oleh Presiden Jokowi langsung. Menurut Jokowi, Bandara YIA punya sejumlah potensi yang sangat memungkinkan untuk dimaksimalkan oleh pemerintah Indonesia atau daerah sekitar.

Load More