SuaraJogja.id - Beredar video seorang wanita memperagakan diri belanja pakaian sebagai seorang selebgram. Mengambil 15 potong pakaian, wanita ini bilang ingin membayar dengan unggahan di akun media sosialnya.
Video TikTok milik akun @rita.nurmaliza dibagikan ulang oleh akun instagram @makrumpita. Dalam video berdurasi satu menit tersebut, Rita berperan layaknya selebgram yang tengah belanja pakaian.
Wanita berambut pendek itu tampak tersenyum ke arah kamera, ia berlagak seolah tengah membawa barang belanjaannya ke kasir. Dengan senyum lebar, ia mengatakan ada 15 potong pakaian yang ia bawa.
Setelah menanyakan total seluruh baju yang diambil, ia tertawa mendengar jumlah Rp 800 ribu lebih. Tidak segera membayar, ia menceritakan posisi dirinya sebagai seorang berpengaruh di media sosial dengan jumlah pengikut sebanyak 20.000.
Baca Juga: Langgar Protokol Kesehatan di Jogja, Siap-siap Dihukum Sapu Jalanan
Dengan penuh percaya diri, ia menekankan kata 'Influencer' dengan nada yang lebih keras. Termasuk juga ketika menyebutkan jumlah pengikut yang ia miliki di media sosial sambil melirik ke sekeliling. Tidak hanya itu, ia juga mengatakan sudah mengambil gambar dengan baju yang akan dibeli.
Dengan beberapa hal yang ia sebutkan tersebut, wanita ini menyampaikan maksutnya untuk mendapatkan 15 potong pakaian itu secara cuma-cuma. Sebagai gantinya, ia akan mengunggah penampilannya menggunakan baju itu di media sosial.
"Gimana kalau kita barter gitu, mbak kasih baju ini gratis ke saya. Nanti saya posting di instagram saya," ujar Rita dalam videonya.
Sayang, penawaran tersebut ditolak oleh penjaga toko. Sebagai gantinya, ia ditawari untuk mendapatkan diskon sebesar 10% untuk pakaian yang ia beli. Namun, gadis yang berlagak selebgram itu tidak setuju dengan tawaran tersebut.
Berbicara dengan nada yang berbeda, ia menjelaskan bahwa biasanya orang perlu membayar Rp 500.000 untuk bisa menggunakan jasanya dalam mempromosikan sebuah produk. Sementara, ia menawarkan kepada toko tersebut gratis biaya promosi dengan hanya memberikan 15 potong pakaian.
Baca Juga: 11 Ribu Warga Jogja Diberi Keringanan Bayar PBB, Maksimal 75 Persen
Dengan sopan, pemilik toko yang digambarkan hanya dengan emoji dan tulisan menolak secara halus untuk memberikan semua bajunya secara gratis. Merasa kesal, gadis yang memeragakan tokoh selebgram itu menunjukkan ekspresi kecewa sambil kembali mengungkit jumlah pengikutnya.
Berita Terkait
-
Segera Klaim Link DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Jutaan Rupiah Bagi yang Tercepat
-
Siap-Siap Cuan Tengah Malam, Cek Link Saldo DANA Kaget Gratis Hari Ini
-
Mau Liburan Gratis? Cek Link Dana Kaget yang Bikin Dompet Aman!
-
Jangan Sampai Kehabisan! Link DANA Kaget Terbaru untuk Long Weekend
-
Bingung Bayar Cicilan? Link Saldo DANA Kaget Gratis 18 April 2025 Bisa Dicoba
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan