SuaraJogja.id - Sedikitnya 102 orang pasien positif COVID-19 asimtomatis atau orang tanpa gejala (OTG), berada di Asrama Haji Sleman, untuk menerima penanganan, Senin (21/9/2020).
Pada hari ini, tercatat ada 18 pasien OTG baru yang masuk. Ada dua pasien pula yang sedianya datang pada petang ini. Sementara itu, terdata hanya ada dua orang pasien pulang dan 12 pasien pulang esok hari (Selasa (22/9/2020).
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Sleman, Makwan menerangkan dengan adanya penambahan dalam jumlah besar, maka tim Gugus Tugas mulai mengaktivasi Rusun Gemawang.
"Masih dipersiapkan. Daya tampung 76 kamar," ujarnya, Senin.
Makwan menambahkan, nantinya tak ada perbedaan penanganan antara pasien OTG yang dirawat di Asrama Haji dan Rusun Gemawang.
Ia menyebutkan, para pasien OTG COVID-19 di Asrama Haji mendapat perawatan di gedung yang berbeda-beda.
Misalnya di Gedung Muzdalifah ada 31 orang, di Makkah lantai V ada 19 orang.
Sementara itu di Gedung Makkah Lantai IV ada 23 orang dirawat, di Gedung Makkah Lantai III ada 29 orang. Selanjutnya, 13 orang pasien dirawat di Gedung Muzdalifah Lantai I, 13 orang dirawat di Gedung Muzdalifah Lantai III dan sebanyak 5 pasien di Gedung Muzdalifah Lantai II.
Panewu Mlati, Yakti Yudanto mengatakan, rusunawa Gemawang saat ini masih ditutup. Rusunawa baru akan dimanfaatkan untuk isolasi pasien positif asimtomatis, bila asrama haji sudah tak lagi bisa menampung.
Baca Juga: Jenazah Korban Mutilasi Rinaldi Belum Tiba ke Sleman, Keluarga Lakukan Ini
"Kami menyiapkan saja. Proses pengelolaan tetap ada pada Pemkab," ujarnya.
Kontributor : Uli Febriarni
Berita Terkait
Terpopuler
- Pemain Terbaik Liga 2: Saya Siap Gantikan Ole Romeny!
- Pemain Arsenal Mengaku Terbuka Bela Timnas Indonesia
- 1 Detik Pascal Struijk Resmi Jadi WNI, Cetak Sejarah di Timnas Indonesia
- 4 Sedan Bekas Murah di Bawah Rp 30 Juta: Perawatan Mudah, Cocok untuk Anak Muda
- Pelatih Belanda Dukung Timnas Indonesia ke Piala Dunia: Kluivert Boleh Ambil Semua Pemain Saya
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan RAM 12 GB Memori 512 GB, Performa dan Kamera Handal
-
Tiba di Mapolresta Solo dengan Senyum Lebar, Jokowi Ucapkan Ini ke Wartawan
-
Datangi Mapolresta Solo, Jokowi Jalani Pemeriksaan Kasus Fitnah Ijazah Palsu
-
Jokowi Hari Ini Diperiksa di Mapolresta Solo, Tunjukkan Ijazah Asli?
-
Jelang Super League, PSIM Yogyakarta Ziarahi Makam Raja: Semangat Leluhur untuk Laskar Mataram
Terkini
-
Geger, Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Sungai Glagah, Ada Luka di Dahi
-
Bantul Beri Angin Segar: Program Pemberdayaan Masyarakat Padukuhan Siap Tekan Kemiskinan & Stunting
-
7 Pelanggaran Ini Jadi Incaran Polisi di Operasi Patuh Progo 2025! Jangan Sampai Kena
-
Mutasi Pejabat Sleman: Bupati Harda Ancam Rotasi Cepat Jika Kinerja Jeblok
-
Dulu Aman dari Kekeringan, Kini Srandakan Bantul Krisis Air: Apa yang Terjadi dengan Sungai Progo?