SuaraJogja.id - Aksi pencurian menimpa seorang mahasiswa di sebuah rumah indekos Jalan Gendeng GK 4, Kelurahan Baciro, Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta. Korban bernama Dani Rizky Prasetya (26) kemalingan saat kamar ditinggal pergi mencari makan.
Peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu (3/10/2020). Korban bersama teman satu indekos pergi keluar sekitar pukul 18.44 WIB.
"Awal mula sekitar jam 18.44 WIB saya cari makan di luar, setelah itu pulang ke kos pukul 19.38 WIB, tapi saat membuka pintu, saya heran engsel di gembok pintu itu seperti sudah dicongkel, tapi posisi dibenahi lagi. Bautnya itu menempel, tapi tidak kencang," jelas Dani, dihubungi wartawan, Rabu (7/10/2020).
Dani menjelaskan, ketika masuk ke dalam kamar, lemarinya sudah berantakan. Namun, barang yang ada di kamar tidak ada yang hilang.
Baca Juga: Ini Sebab Kedai Kopi Malvino Fajaro Sering Disatroni Maling
"Kebetulan laptop saya dipinjam oleh teman satu kos juga. Nah teman saya yang meminjam laptop ini juga kebobolan, sehingga laptop saya yang ada di kamar teman saya ikut hilang," katanya.
Tidak hanya laptop, hard disk eksternal, flash disk, headset, dan ransel juga ikut diambil pelaku.
Dani mengatakan, aksi pencurian tersebut terekam CCTV toko di samping indekos tempatnya tinggal. Terlihat dua pelaku berboncengan dengan sepeda motor.
"Yang membobol kamar ada satu orang, satu orang lainnya stand by di luar kos. Jadi jika dilihat dari CCTV, aksinya sekitar 12 menitan dari membobol hingga mengambil barang milik saya," jelas dia.
Keadaan indekos saat itu memang sepi. Terdapat satu orang penghuni yang berada di lantai 2, tetapi tak mengetahui peristiwa itu.
Baca Juga: Kedai Kopi Kemalingan, Malvino Fajaro Belum Lapor Polisi
"Di sini ada 14 kamar, kebanyakan [penghuni] mahasiswa, tapi memang sedang sepi. Ada orang di lantai dua, tapi dia istirahat sehabis pulang kerja," katanya.
Berita Terkait
-
Laptop Infinix Xbook B15 Meluncur ke Indonesia 23 April 2025
-
Acer Aspire 7 Pro Meluncur, Laptop Gaming Murah dan Performa Powerful
-
Laptop Pertama Motorola Meluncur: Tawarkan Layar OLED, Bodi Ramping, dan RAM 16 GB
-
Deretan Laptop Asus Ini Rusak di 114 Negara Bisa Ganti Sparepart Gratis
-
Asus Gaming V16 dan K16 Gebrak Tanah Air, Harga Mulai Rp 10 Jutaan dan Ini Deretan Spesifikasinya
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI