SuaraJogja.id - Sebuah video yang merekam momen ketika seseorang pendemo perempuan berorasi di aksi demo tuntut pencabutan UU Cipta Kerja viral media sosial.
Video ini diunggah di Twitter oleh seseorang dengan akun Twitter @hamdan_hamsya.
Ia mengunggah video ini pada Rabu (7/10/2020), saat ini video unggahan akun @hamdan_syah ini telah meraup 83,5 ribu suka, 26,1 ribu retweet, dan 1,6 ribu tweet kutipan dari warganet.
Pengunggah video ini menuliskan caption, "Mba awkarin, mba Najwa Sihap Mata Najwa, pak Haris Azhar, pak Polisi bantu cariin mba ini. Mau bilang terimakasih telah wekalikan," tulisnya.
Dalam video unggahan tersebut, terlihat sesosok pendemo perempuan berkaos hitam yang sedang berdiri di tengah-tengah kerumuman massa sedang memegang pengeras suara. Ia pun kemudian berorasi dengan berapi-api mengkritik kebijakan pemerintah yang tak pro rakyat.
Di video tersebut juga terdapat sebuah tulisan 'Tendangan di balas dengan tendangan, darah di balas darah. Hidup mahasiswa. Hidup perempuan yang melawan. Hidup rakyat,' tulis pembuat video.
Pendemo ini menyuarakan aspirasinya dengan kalimat-kalimat yang mengundang perhatian publik, "Tendangan dibalas tendangan, darah dibalas dengan darah," ucapnya di awal orasi.
Ia berkata bahwa negara ini awalnya merupakan negara yang berpancasila, namun saat ini negara ini sudah berubah menjadi pancasalah.
"Negara kita yang katanya negara Pancasila, sekarang menjadi negara Pancasalah," ujarnya.
Baca Juga: Gedung Kementerian ESDM Dirusak Massa, Komputer hingga Laptop Dijarah
Ia kemudian menyebutkan dengan lantang sila-sila tersebut.
"Satu ketuhanan yang maha Ormas, dua kemanusiaan yang adil bagi para birokrat, tiga Persatuan para investor, empat kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat penindasan dalam permusyawaratan kediktaktorian, lima keadilan sosial bagi seluruh rakyat kelas atas," teriaknya.
Di akhir orasi perempuan berkaos hitam ini, para pendemo lainnya pun bersorak mengapresiasi orasi tersebut.
Video ini pun menuai banyak respon dari publik. Banyak dari warganet yang memuji sosok perempuan pendemo ini.
Tak lama foto epic-nya saat berorasi di depan kepulan asap yang mengangkat tangan sambil mengapit rokok pun viral.
"aku gatau kamu siapa, tapi kamu keren," tulis akun @psychoonesian.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
Terkini
-
Pengujian Abu Vulkanik Negatif, Operasional Bandara YIA Berjalan Normal
-
Tabrakan Motor dan Pejalan Kaki di Gejayan Sleman, Nenek 72 Tahun Tewas di Lokasi
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Tak Terdampak Erupsi Semeru, Bandara Adisutjipto Pastikan Operasional Tetap Normal
-
AI Anti Boros Belanja Buatan Pelajar Jogja Bikin Geger Asia, Ini Kecanggihannya!