SuaraJogja.id - Viral sebuah video Tiktok yang membagikan momen ketika seorang gadis yang berpenampilan seperti orang bangun tidur dianggap sebagai orang tidak mampu dan hendak diberi makan gratis.
Video ini diunggah oleh akun Tiktok @typauline pada Minggu (29/7/2020).
Saat ini, video ini telah meraup 54,2 ribu suka, dan 1690 komentar.
Di unggahannya tersebut, ia menuliskan caption, "Bingung harus seneng apa sedih gitu lohh dikasih makanan gratis," tulis akun Tiktok @typauline.
Baca Juga: Polresta Yogyakarta Tetapkan 4 Tersangka Kasus Demo Ricuh di DPRD DIY
Ia pun kemudian menceritakan alur kejadian di mana ia dikira seorang yang tidak mampu.
"Jangan masih belum kerja, setiap pagi gue nganter nyokap ke kantor," tulisnya di awal video.
Akun @typauline ini saat mengantar ibunya ke kantor hanya menggunakan kaos dan celana pendek.
"Bentukan gue ya orang baru bangun tidur, kaos, celana pendek, rambut no catok," jelasnya.
Pada suatu hari, ketika ia mengantar ibunya, ia ingin makan nasi padang. Akhirnya dirinya menyempatkan diri untuk membeli nasi padang, dengan penampilannya yang terlihat seperti orang tidak mampu.
Baca Juga: Buntut Demo Ricuh di DPRD DIY, Polisi Amankan 45 Orang
Di warung padang tersebut, ia hanya memesan nasi, telor, kuah gulai dan kuah rendang karena dia memang sedang makan yang berkuah.
Selanjutnya, ia menceritakan setelah dirinya memesan makanan tersebut, tiba-tiba Uda di rumah masakan padang tersebut mendatanginya dan memberi pengunggah video Tiktok ini rendang.
"Tiba2 uda nya nyamperin, trus ngasih rendang... katanya 'Gratis, makan aja'," tulisnya.
Ia pun merasa bingung kenapa tiba-tiba dirinya diberi rendang gratis. Ternyata pegawai RM Padang tersebut mengira @typauline adalah orang yang tidak mampu.
"Eh uni nya teriak dari depan 'Udaaa salah, dia bawa mobil kok!!' Ternyata gue dikira ga mampu bayar buat makan.. atau (maaf) gemb3l gitu.....," ujarnya.
Akhirnya, pemilik dan pengunggah video ini membayar ke kasir dengan uang seratus ribuan.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
7 Brand Skincare Korea Terbaik, Auto Bikin Kulit Mulus Harga Mulai Rp19 Ribu
-
3 Rekomendasi HP Samsung Rp 3 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Mei 2025, Performa Handal Memori Lega
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik: Cocok untuk Semua Jenis Kulit, Cegah Penuaan Dini
-
Ratusan Pengusaha Tekstil Tolak Keras BMAD Benang Impor, Ancaman PHK Massal di Depan Mata!
-
Sah! Prabowo Tunjuk Petinggi TNI Jadi Bos Bea Cukai
Terkini
-
Jangan Skip Ini Bocoran Tempat Berburu DANA Kaget yang Terbukti Ampuh Dapatkan Saldo Rp100 Ribu
-
Pastikan Tak Ada Unsur SARA di Perusakan Nisan Makam, Polda DIY Beberkan Motif Pelaku
-
Remaja 16 Tahun Hancurkan Makam di Kotagede: Polisi Dalami Motif, Dugaan Gangguan Jiwa Jadi Sorotan
-
UMR Naik, Tarif Ojol Tetap Stagnan? Ribuan Ojol di Jogja Geruduk Kantor Gubernur
-
Sleman Pintar Plus Plus: Cara Cerdas Atasi Kemiskinan Lewat Pendidikan Tinggi & Magang