SuaraJogja.id - Beredar video yang diambil dari rekaman kamera CCTV, seorang pria pengendara mobil yang mencuri tanaman di halaman rumah warga. Aksi pria ini mendapatkan banyak cemooh dari warganet yang menyoroti mobilnya.
Akun Instagram @jogja_ig membagikan sebuah video rekaman CCTV aksi pencurian tanaman hias. Terjadi di siang hari dan berada di pinggir jalan. Aksi pria ini menuai beragam hujatan dari warganet yang merasa geram.
Mulanya, tayangan tersebut memperlihatkan sebuah mobil yang tengah berhenti dipinggir jalan. Dalam layar CCTV terekam waktu kejadian Sabtu (10/10/2020) sekitar pukul 13:18:56. Video ini diambil dari akun Lily Septandika.
Sebuah mobil warna putih dengan empat pintu terparkir di depan rumah yang terletak di pinggir jalan. Terlihat dari rekaman itu, suasana jalanan terlihat basah diduga turun hujan cukup lebat beberapa saat sebelum kejadian.
Baca Juga: Komunitas Sioux: Penyelamat Ular dari Stigma Jahat
Seorang pria juga nampak berdiri di samping pintu mobil penumpang. Mengenakan kaos dan masker hitam, pria ini nampak berdiri di depan gerbang rumah tersebut. Kepalanya juga nampak menoleh ke kanan dan ke kiri seolah memastikan suasana.
Setelah beberapa saat, ia menekan kunci mobilnya dan membuka pintu di bagian kiri belakang. Kepalanya melongok ke arah jajaran pot tanaman hias yang sengaja dipajang di halaman depan rumah di luar pintu gerbang.
Dengan sigap, pria ini lantas nampak memasukkan pot tanaman ke dalam kursi penumpang. Terlihat, daun tanaman yang diambil sudah tumbuh tinggi sehingga sempat menyentuh pintu mobil. Selesai dengan aksinya, pria ini melarikan diri dengan mobil.
"Kronologi kejadian: Sabtu 10.10.2020. Silahkan yang merasa kenal ya untuk itikad baiknya. Pakai mobil sih oke tapi kelakuannya, gak seberapa lho mas yang kamu ambil," tulis akun @jogja_ig dalam keterangannya.
Sejak diunggah Sabtu (17/10/2020), sudah ada 24000 lebih orang yang melihat video pencurian tanaman di rumah warga tersebut. Beberapa komentar yang ditinggalkan menghujat aksi tidak terpuji pria yang mengendarai mobil tersebut.
Baca Juga: Antar Penumpang ke Tambakboyo, Driver Ojol Sleman Jadi Korban Perampasan
Lihat aksi pria pencuri tanaman ini DISINI
"Kuat tuku mobil ra kuat tuku moral Wkwk. Eh tuku tanaman nding (Mampu beli mobil tidak mampu beli mora Wkwk. Eh beli tanaman maksudnya-red)," tulis akun @surya_lhoyaa.
"Itu kenapa tanaman yang lainnya pada diam aja melihat temannya diculik," komentar akun @pirimping30.
"Mending didol mobile nggo tuku taneman lek lek (Lebih baik dijual mobilnya untuk beli tanaman om om-red)," tanggapan @irfanahmaad_.
Sementara akun @si.wuk mengatakan, "Klepto mungkin ini orang, hasrat rasa milikin benda yang dia mau gak bisa ditahan."
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Perayaan Natal Harus Damai, Menteri Agama Ajak Masyarakat Rayakan Tahun Baru di Rumah Ibadah
-
Viral Rumah Dijual Harga Murah tapi Sarat Kesan Angker, Joko Anwar Langsung Komentar: Astaga Cantik
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem
-
Seharga Rp7,4 Miliar, Dua Bus Listrik Trans Jogja Siap Beroperasi, Intip Penampakannya
-
Skandal Kredit Fiktif BRI Rp3,4 Miliar Berlanjut, Mantri di Patuk Gunungkidul Mulai Diperiksa
-
Pakar Ekonomi UMY Minta Pemerintah Kaji Ulang Terkait Rencana Kenaikan PPN 12 %
-
DIY Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana hingga 2 Januari 2025