SuaraJogja.id - Seorang pria asal Yogyakarta diduga mencuri helm dan tertangkap di Jalan Kaliurang KM 5,6 Pedukuhan Manggung, Kalurahan Caturtunggal, Kapanewon Depok, Kabupaten Sleman. Pelaku dihabisi massa ketika melintas dengan sepeda motor di sekitar toko listrik Jalan Kaliurang.
Seorang pegawai toko listrik, Somad (40), menjelaskan bahwa peristiwa terjadi sekitar pukul 16.00 WIB, Rabu (21/10/2020).
"Situasi jalan waktu itu kebetulan sepi, saya bersama teman yang sedang berjaga tiba-tiba mendengar teriakan maling dari arah utara. Ada sekitar 4 motor yang mengejar dia [pelaku]," ujar Somad, ditemui SuaraJogja.id, Kamis (22/10/2020).
Pelaku, yang diketahui seorang diri, kabur ke arah selatan Jalan Kaliurang. Namun, ia kembali memutar dan melintas di depan Artotel Yogyakarta hendak ke arah utara. Warga dan satpam hotel saat itu sudah mengadang.
Baca Juga: Mahasiswa Kalau Paham UU Cipta Kerja Pasti Tak Akan Turun ke Jalan
"Karena teriakan maling, pegawai dan orang di sekitar toko keluar, termasuk satpam hotel. Melihat orang yang diteriaki maling ini kembali lagi, satpam hotel refleks menghentikan laju dia dengan menendang sampai jatuh. Setelah itu warga mengerubungi orang tersebut," jelas Somad.
Berhasil ditangkap warga, pelaku sempat dihajar. Namun, beberapa orang melerai dan membawa terduga pelaku ke pinggir jalan.
"Orang ini diamankan di depan toko tempat saya kerja. Dia hanya menunduk, sesekali mendapat pukulan dari orang yang mendekat. Mungkin karena sudah emosi mendengar ada maling," ujar dia.
Penangkapan tersebut langsung dilaporkan ke polsek terdekat. Namun karena lama menunggu petugas kepolisian, petugas Satlantas yang melintas langsung membawa pria tersebut ke Mapolsek Bulaksumur.
Kanit Reskrim Polsek Bulaksumur Iptu Fendi Timur membenarkan peristiwa itu. Kendati demikian, kasus tersebut sudah dilimpahkan ke Polres Sleman.
Baca Juga: Videografis: Tips Mencari Pekerjaan di Tengah Pandemi
"Iya benar ada pria yang diduga melakukan pencurian helm dan tertangkap di wilayah hukum kami. Namun untuk TKP sendiri ada di wilayah hukum Polsek Depok Timur," kata Fendi melalui sambungan telepon.
Berita Terkait
-
Banyak Lulusan Gen Z Menganggur, Sistem Pendidikan Dipertanyakan
-
Pengangguran di Amerika Serikat Meningkat Usai Trump Naikkan Tarif Impor
-
Fenomena Pengangguran pada Sarjana: Antara Ekspektasi dan Realita Dunia Kerja
-
Jepang Bakal Dikerubungi Jutaan Pengangguran Imbas Lowongan Kerja Makin Sedikit
-
1,79 Juta Orang Kena PHK di Amerika Serikat
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan