SuaraJogja.id - Akun Instagram @ndorobeii mengunggah video yang merekam momen sekelompok debt collector dari suatu perusahaan leasing yang salah menyita sepeda motor milik seorang yang mengaku sebagai anggota TNI AD.
Dalam video yang diunggah pada Kamis (23/10/2020) ini, tampak debt collector tersebut terkena luapan amarah dari orang yang motornya hendak disita. Sang pemilik motor, yang saat itu mengenakan kaus ungu, menjelaskan bahwa sepeda motor yang ia pakai itu adalah miliknya, yang ia dapat dari hadiah panglima TNI.
"Ini leasing. Mau narik motor saya. Ya, sementara motor saya motor hadiah dari panglima TNI yah," ucap pemilik motor.
Salah seorang dari pihak leasing itu pun meminta maaf kepada laki-laki berkaus merah yang merupakan pemilik motor.
Baca Juga: Rampas Mobil Emak-emak, Nasib Dua Debt Collector Ini Berakhir Pahit
"Salah, Bang. Saya minta maaf. Saya minta maaf, Bang," ucap laki-laki berpeci putih.
Selain itu, si pemilik motor menanyakan apakah ada surat tugas terkait dengan penarikan motor dan juga debt collector ini berasal dari perusahaan mana.
"Kalian ngapain kalian berhentiin di tengah jalan? Ada enggak surat tugas kalian? Mana surat tugas kalian? Mana surat tugas kalian? Kalian dari mana? Dari mana? Kalian dari mana ha?" tanya perekam video.
Ia pun menunjukkan STNK dan BPKB motor miliknya dan menjelaskan bahwa dirinya baru saja memperpanjang surat-surat motornya. Si pemilik motor juga mengatakan bahwa dirinya keberatan dengan perilaku para debt collector yang seenaknya memberhentikan dirinya di pinggir jalan. Hal tersebut dirasa menurunkan harga dirinya sebagai anggota TNI AD.
"Ini motor cash ini. Ha? Buka helm kalian semua, buka helm... Kalian udah nurun harga diri saya di sini. Buka helm kalian. Ke situ kalian semua," ucapnya dengan tegas.
Baca Juga: Viral Debt Collector Ambil Motor Orang di Jalanan, Ternyata Punya TNI
"Ke situ kalian semua. Daripada saya keluarin semua yang ada di dalam. Apa saya... jok saya ini. Mau pakai dinas kek, mau pakai apa kek. Kalian kalau mau narik motor nagih motor, kalian ke rumahnya. Jangan di pinggir jalan. Kalian nurunin harga diri saya di sini," tambahnya.
Berita Terkait
-
Waspada! Tuduh Korbannya Nunggak Cicilan Motor, Komplotan Begal Nyamar Debt Collector Berkeliaran di Jaktim
-
Ancam Nasabah, 614 Kontak Debt Collector Diblokir
-
Dalam Sehari Ada Dua kasus Begal Kendaraan Bermotor Modus Tunggakan Leasing di Depok
-
Beban Operasional Meningkat 41 Persen, Laba Mizuho Leasing Turun jadi Rp8 Miliar
-
Mizuho Leasing Ungkap Kekhawatiran Kenaikan PPN 12 Persen dan Pajak Opsen
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Jogja Masuk 11 Besar, OJK Terima 58 Ribu Lebih Aduan Kejahatan Keuangan
-
Pelaku Pembakaran Gerbong di Stasiun Yogyakarta Jadi Tersangka, KAI Alami Kerugian Rp 6,9 Miliar
-
Cakupan Kepemilikan Dokumen Kependudukan Bantul Capai Target Nasional
-
Pertama di Indonesia, Wamenkop Resmikan Koperasi Merah Putih Gapoktan Sidomulyo di Sleman
-
Ekonom UGM Soroti Isu Sri Mulyani Mundur, IHSG Bakal Memerah dan Sentimen Pasar Negatif