SuaraJogja.id - Pecinta cokelat akan senang sekali nih saat singgah di Yogyakarta. Sebab, di kota Pelajar tersebut, ada sebuah kafe yang semua menunya mengandung cokelat.
Namanya adalah Chocolate Daily, yang berlokasi di Jalan Affandi, Sleman. Kafe ini akan menjadi surga bagi para pecinta cokelat karena menyediakan beragam minuman dengan bahan dasar cokelat.
Dengan desain interior serba putih, tempat ini akan memberikan kenyamanan tersendiri bagi pelanggannya. Untuk kamu yang ingin mengerjakan tugas tak perlu khawatir karena di setiap meja akan disediakan 'colokan' listrik.
Suasana di Chocolate Daily akan terasa sangat cozy dengan didukung dengan musik-musik yang menenangkan. Minuman di Chocolate Daily dibagi menjadi dua.
Pertama adalah Basic Chocolate dengan menu andalan Alpine Milk Chocolate seharga Rp 18 ribu. Minuman ini cocok untuk yang menyukai cita rasa cokelat yang lembut. Untuk yang menyukai rasa kuat, bisa mencoba menu intense dark chocolate seharga Rp 18 ribu.
Selanjutnya ada menu minuman Flavoured Chocolate, di mana minuman cokelat ini akan dikombinasikan dengan rasa-rasa pilihan. Di bagian ini, menu andalannya adalah Supreme Tiramisu Chocolate.
Menu ini memiliki cita rasa creamy dari perpaduan kopi, vanila, dan cokelat yang sempurna. Ada juga menu spesial yang berkolaborasi dengan KitKat, yakni Choco Finger Blend dan White Finger Blend.
Minuman di Chocolate Daily dibanderol seharga Rp 18 ribu sampai Rp 25 ribu. Tak hanya minuman, disediakan pula soft baked cookies dengan berbagai varian rasa. Di antaranya adalah Marshmallow, Butterscotch, Almond, Triple Choco, dan Milk Choco.
Chocolate Daily buka setiap hari pukul 09.00 sampai dengan 23.00 WIB. Untuk kamu yang berkunjung jangan lupa untuk mencuci tangan terlebih dulu, ya.
Baca Juga: Siap Lepas Dahaga di Siang Hari, Cobain 4 Resep Minuman Kekinian Ini Yuk
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan