SuaraJogja.id - Terong termasuk sayuran yang banyak digemari karena kelezatannya. Tak disangka, bahan makanan yang bisa dengan mudah dibeli di pasar ini juga memiliki banyak manfaat kesehatan.
Apa saja manfaat terong bagi kesehatan tubuh? Melansir dari Healthshots, berikut beberapa di antaranya:
Membantu Menurunkan Berat Badan
Terong ternyata bisa dimasukkan dalam menu diet. Sayuran ini mengandung serat yang tinggi dan memiliki kalori rendah. Tingginya kandungan serat pada terong bisa membuat Anda lebih cepat kenyang.
Baca Juga: Hilangkan Pipi Tembam, Coba Pangkas Lemak Wajah dengan 5 Cara Ini
Tinggi Antioksidan
Terong juga kaya antioksidan, yakni kandungan yang berfungsi melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Mengonsumsi makanan yang kaya antioksidan bisa menjaga tubuh dari penyakit kronis seperti penyakit jantung hingga kanker.
Selain itu, terong juga mengandung pigmen yang disebut antosianin yang baik untuk meningkatkan kesehatan tubuh.
Menurunkan Risiko Penyakit Jantung
Tingginya kandungan antioksidan pada terong bisa mengurangi risiko penyakit jantung.
Baca Juga: Menurunkan Berat Badan setelah 50 Tahun Minimalisir Risiko Kanker Payudara
Dalam penelitian terhadap kelinci dengan kolesterol tinggi yang diberi 10 ml jus terong setiap hari selama dua minggu, menunjukkan bahwa kelinci memiliki kadar kolesterol LDL dan trigliserida yang lebih rendah.
Membantu Mengontrol Kadar Gula Darah
Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi terong secara teratur dapat membantu mengontrol kadar gula darah. Hal itu mengingat sebagian besar terong memiliki kandungan serat yang tinggi dan sangat baik untuk kesehatan usus. Semakin banyak serat yang dikonsumsi, gula darah pun akan semakin terkontrol.
Serat sendiri mampu memperlambat laju pencernaan dan penyerapan gula dalam tubuh. Hal tersebut membuat kadar gula darah tidak mudah naik atau menurun dengan tiba-tiba.
Terong juga mengandung polifenol atau senyawa tumbuhan alami yang diketahui bisa mengurangi penyerapan gula serta meningkatkan sekresi insulin.
Berita Terkait
-
20 Alasan Berat Badan Tidak Turun-Turun, Bagaimana Mengatasinya?
-
7 Manfaat Kesehatan Mengejutkan dari Membaca Buku Setiap Hari
-
Banyak Dijumpai, Ini Efek Menggoreng Sayuran: Bisa Sebabkan Berbagai Penyakit
-
5 Kesalahan Diet saat Ramadan, Jangan Sampai Puasa Malah Gendutan!
-
Ibadah Sekaligus Diet, Ini 5 Kunci Turunkan Berat Badan saat Puasa
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan