SuaraJogja.id - Sosok kontroversial Lutfi Agizal kembali menjadi perbincangan publik. Dari mempermasalahkan kata 'anjay' ke Komisi Pelindungan Anak Indonesia (KPAI), membuat give away cincin pertunangan ke warganet. Kali ini, pemain sinetron ini meminta untuk dinobatkan sebagai Duta Korban Cyber Bullying kepada Ridwan Kamil selaku Walikota Jawa Barat.
Dalam unggahannya di laman Instagram-nya, @lutfiagizal mengunggah foto kolase yang berisi potret Ridwan Kamil yang sedang menemui sosok warga Jawa Barat yang ditunjuk sebagai Duta Kuliner Jawa Barat, kemudian juga ditambahkan potret Ridwan Kamil yang sedang berfoto bareng dengan Lutfi di bagian bawah kolase tersebut.
Lulusan Jurusan Psikologi ini kemudian menuliskan caption panjang dalam unggahan tersebut. Ia mengatakan bahwa dirinya siap membantu Ridwan Kamil untuk menjadi Duta Korban Cyber Bullying.
"Pak @ridwankamil Saya tinggal di Depok, masih warga JABAR. saya siap membantu bapak untuk jadi Duta Korban Cyber Bullying," tulisnya.
Baca Juga: Hujan Semalaman, Talut Jembatan Bailey Penghubung Bantul-Gunungkidul Ambrol
Mantan kekasih dari Salshadilla Juwita Indradjaja ini kemudian mengungkapkan jika dirinya sering mendapat perundungan dari warganet karena konten edukasi yang ia buat. Ia juga mengaku dirinya tidak pernah membalas dendam dengan caci maki ataupun perundungan yang ditujukan kepada dirinya.
"Pak Saya sering dibully gara-gara konten edukasi kemarin. tapi saya tidak pernah membalas dendam 1pun hina / bullying / mencacimaki terhadap orang lain tsb," ungkap Lutfi.
Lutfi kemudian menjelaskan jika perundungan tersebut akan dijadikannya sebagai semangat untuk melakukan kegiatan-kegiatan sosial lainnya.
"Justru dengan dibully saya terus semanggat untuk melakukan kegiatan-kegitan social yang tetap saja kena bully," tulis sosok kontroversial ini.
Pada akhir caption-nya, ia berharap agar Ridwan Kamil paham dengan maksud unggahannya.
Baca Juga: Hujan Deras, Dua Padukukan di Gunungkidul Tergenang Banjir
" *semoga bp paham maksut saya. #GakSalahTunjuk #deletesoon #dutaasalngomong #dutakulinerjabar," pungkasnya.
Unggahan dari Lutfi Agizal pada Rabu (28/10/2020) ini pun menuai beragam komentar warganet Instagram. Warganet tetap memberikan komentar pedas terhadap unggahan Lutfi.
"Beneran blm prnh sebenci ini sm org...astagfirulloh," tulis akun @chi_sanjaya.
"Bangga dengan prestasi itu sudah biasa,tapi pernah gak sih lo bangga karena dibully satu negara," kata akun @rival.ra1.
"Lu korban cyber bullying tapi lu sendiri yang mancing2 kami buat ngebully. Paham gak sih lo?," ujar akun @omar_saddam30.
Selain itu, akun @riensyahputra juga turut menuliskan komentarnya, "Baru kali ini liat orang yg nawarin diri buat jadi duta, biasanya mah di tentuin/ditunjuk. Ngarep amat si congek satu ini".
Reporter: Dita Alvinasari
Berita Terkait
-
Menteri PPPA Terenyuh Nonton Rumah untuk Alie: Film Ini Sentuh Luka Tersembunyi Anak Indonesia
-
Viral Aniaya Korban Gegara Dituduh Rebut Pacar, Begini Nasib 3 ABG di Tambora usai Ditangkap Polisi
-
Kronologi Ika Natassa Dihina Mandul oleh Oknum ASN Lampung Barat, Bupati Turun Tangan
-
Review Anime Kenka Dokugaku, Bukan Sekadar Adu Jotos Biasa!
-
Profil Sawitri Khan: Model asal Bali Sukses Masuk Majalah Vogue, Vokal Kampanye Anti-Bullying
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan