SuaraJogja.id - Seorang warganet asal Bali mengunggah kisah hidupnya tanpa kedua orang tua. Melalui video unggahannya, ia membuat warganet yang menonton ikut merasakan kesedihan yang pengunggah video ini rasakan. Ia mengunggah video tersebut di akun TikTok miliknya, @dikmangcantikk, pada Senin (26/10/2020) lalu.
"Orang yang kelihatan bahagia belum tentu bahagia!" tulisnya dalam video unggahannya.
Dalam video tersebut, akun @dikmangcantikk mengenalkan sosok kakaknya yang hidup bersama dengannya, melalui kolase foto dalam video tesebut.
"Hallo gais. Kenalin nih kakak aku. Aku saudara berdua aja," tulisnya di awal video.
Diketahui melalui video tersebut, sosok ayah dari pengunggah video ini telah meninggal dunia, dan si ibu meninggalkan dirinya bersama kakaknya karena masalah keluarga.
"Ini mama aku. Dia ninggalin kita berdua. Karna problm keluarga jadinya kita besar tanpa kedua orang tua," terangnya.
Ia mengungkapkan bahwa kakaknyalah yang membuatnya bahagia. Bagi @dikmangcantikk, kakaknya merupakan sosok yang tangguh dan sudah ia anggap sebagai ayahnya sendiri. Selain itu, kakaknya ini merupakan moivasi dan panutannya.
"Ini kakak ku. Kakak yang tangguh. Kakak yang udah tak anggap papa sendiri. Semangat lagi dikit kuliahnya kak," ujarnya kemudian.
Pengunggah video ini kemudian menjelaskan kembali bahwa dirinya dan sang kakak hidup tanpa kasih sayang, motivasi, dan dukungan orang tua.
Baca Juga: Video Truk Hancur Berkeping-Keping di Pinggir Jalan, Netizen: Kok Bisa?
"Kita berdua hidup. Tanpa kasih sayang Orang tua. Tanpa motivasi Orang tua. Tanpa dukungan Orang tua," tulisnya.
Harapan dari @dikmangcantikk pun hanya sederhana. Ia hanya ingin Tuhan memberikan dirinya dan kakaknya kebahagiaan. Selanjutnya, pengunggah video ini mengenalkan sosok yang selama ini membesarkannya, yaitu seorang perempuan yang ia sebut "bibik". Ia mengungkapkan rasa terima kasih kepada Bibik, yang mau membesarkannya.
"Kita dibesarkan dan Diberi kasih sayang dari bibik bukan dari ortu. Terimakasi banyak bibik. Semoga selalu dalam lindungannya. Semoga cepet sembuh. Kita semua sayang sama bibik," terang @dikmangcantikk.
Pada akhir video, pengunggah mengingatkan publik agar jangan sampai menyakiti perasaan dari keluarganya, terutama orang tua.
"Buat kalian gais. Yang masih punya keluarga seutuhnya. Jangan sampai menyakiti nya. Jangan sampai buat mereka kecewa. Sayangilah dia selama ada seblum dia tiada," pungkasnya.
Unggahan dari akun TikTok @dikmangcantikk ini telah ditonton sebanyak 100 ribu kali dan mendapatkan lebih dari 9 ribu suka dan 500 komentar dari netter. Unggahan ini pun menuai berbagai simpati dari warganet.
Berita Terkait
-
Video Truk Hancur Berkeping-Keping di Pinggir Jalan, Netizen: Kok Bisa?
-
Bukan Karyawan, Aksi Emak-emak Ini Terekam Bantu Sajikan Hidangan Pembeli
-
Heboh! Emak-emak Berhijab Bawa Bensin ke Balai Kota: Ku Bakar Gedung Ini!
-
Nyesek, Resep Jualan Dicuri hingga Dijelek-jelekkan Sepupu Sendiri
-
Buat Video TikTok, Pengunjung Alun-Alun Bandung Tak Sengaja Rekam Pencopet
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Kisah Ironis di Jogja: Bantu Ambil Barang Jatuh, Pelaku Malah Kabur Bawa Dompet dan Ponsel
-
Jaga Warga Diminta Jadi Pagar Budaya Penjaga Harmoni Yogyakarta
-
DANA Kaget Spesial Jumat Berkah untuk Warga Jogja: Rebutan Saldo Gratis Hingga Rp199 Ribu!
-
Pengujian Abu Vulkanik Negatif, Operasional Bandara YIA Berjalan Normal
-
Tabrakan Motor dan Pejalan Kaki di Gejayan Sleman, Nenek 72 Tahun Tewas di Lokasi