SuaraJogja.id - Akun Twitter @jawafess membagikan tangkapan layar lokasi sate ayam Madura yang terlalu jauh. Tidak terletak di satu daerah Indonesia, peta digital ini menunjukkan letak Sate Ayam Madura Cak Solikin yang berada di benua Antartika. Jauh dari peradaban, isi reviu tempat makan ini membuat warganet tergelitik.
Dalam tangkapan layar yang dibagikan, terlihat di kolom pencarian tertulis alamat Sate Ayam Madura Cak Solikin. Kemudian, dalam peta itu muncul titik merah yang berada di tepi benua Antartika, berada jauh di bawah benua Australia, terlebih lagi dari Indonesia.
Meski demikian, tempat itu memiliki peringkat 4,7, yang menandakan banyak disukai oleh pelanggannya. Sedikitnya ada 50 orang yang memberikan penilain mengenai kedai sate ayam di benua Antartika tersebut. Keberadaan warung sate di area yang bahkan jauh dari penikmat sate ini membuat warganet kebingungan.
"Wong madura nek boyongan gak milih-milih nggon lur (Orang Madura kalau pulang kampung gak pilih-pilih tempat bro-red)," tulis akun @jawafess dalam cuitannya.
Sejak diunggah pada Sabtu (21/11/2020), tangkapan layar itu sudah menarik perhatian banyak warganet.
Setidaknya ada 4.000 lebih yang menekan tanda suka, dan 500 lainnya membagikan ulang.
Di kolom komentar, ada yang membagikan tangkapan layar reviu pengunjung tempat makan tersebut.
Reviu yang ditinggalkan juga tidak kalah menggelitik, mulai dari yang serius mengomentari, memberikan saran tusukan sate merek beruang kutub, hingga ocehan mengenai sate daging pinguin, anjing laut, dan yeti.
Reviu lainnya menunjukkan keheranan karena membayangkan pemesanan lewat layanan ojek online, tetapi sang pengemudi tidak kembali.
Baca Juga: Jika Habib Rizieq Masuk Partai, Partai Lain Terancam dan Pilpres Jadi Panas
Sementara warganet lainnya ikut membagikan beberapa restoran yang tersebar di daerah-daerah nyeleneh.
Saat ditelusuri ulang oleh warganet, rupanya tidak hanya sate, tapi banyak warung makan Indonesia lainnya yang berada di Antartika, mulai dari warung kopi, bakso, hingga seblak juga tersedia.
"Di zoom ada seblak juga," tulis akun @agslmm.
"Sajake ono festival kecap bango yak e neng kono (Sepertinya ada festival kecap bango mungkin disana-red)," komentar akun @kucingbuluk_.
"Cari jalan kesana, gak ketemu," tanggapan akun @Aku_Jimo.
Sementara akun @_galuhsf mengatakan, "AllahuAkbar, di maps aja bisa ngelawak. Lihat ulasan sama tanya jawabnya ngakak sendiri sampai nanya ini beneran apa gak."
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta