SuaraJogja.id - Warganet dibuat heboh dengan video penyelamatan di antara semak-semak. Sempat mengira suara bayi menangis kencang, warga justru dibuat tercengang ketika menemukan pemilik suara yang menangis kencang itu tak seperti yang disangka.
Beredar di media sosial, video beberapa orang yang melakukan penyelamatan di sebuah lokasi yang penuh dengan rerumputan hijau. Salah satu yang ikut membagikan adalah akun Instagram @energisolo. Dalam keterangannya, pemilik akun mempertanyakan keberadaan keluarga dari suara menangis yang membuat warga kesal tersebut.
Dalam video berdurasi singkat itu, terlihat seorang pria yang tengah menyibak rerumputan lebat. Terdengar suara tangis seperti anak bayi yang membuat warga khawatir. Dari balik kamera, terdengar suara beberapa orang wanita yang penasaran dengan sumber suara itu dan menceritakan sudah mendengar suara itu cukup lama.
Ada dua orang pria yang mencoba menyibak area rerumputan tersebut. Salah satu yang datang belakangan bahkan sempat terperosok.
Baca Juga: Jangan Terpancing dan Jangan Komentari Dulu Isu dari Desa Lemban Tongoa
Setelah berhasil diselamatkan, terlihat seekor anak kambing berwarna hitam yang terjebak di dalam rerumputan tersebut. Setelah berhasil dievakuasi, anak kambing itu kemudian dikerubungi warga.
Terlihat anak kambing itu ketakutan saat berhasil diselamatkan. Kakinya bahkan gemetar dan gontai tidak bisa berdiri dengan tegap. Kambing itu masih menangis seolah meminta tolong ketika akan dipegang beberapa orang warga.
Setelah melihat yang diselamatkan adalah seekor kambing, warganet merasa kesal karena sempat mengira suara tangis sebelumnya milik bayi yang dibuang.
"Keluargane nengndi jane. Marai emosi ae (Keluarganya dimana sih. Bikin emosi saja-red)," tulis akun @energisolo.
Sejak diunggah pada Sabtu (28/11/2020), video penyelamatan seekor anak kambing tersebut sudah ditonton lebih dari 44 ribu kali.
Baca Juga: Harap Tetap Tenang, Jangan Terpancing Penyerangan di Desa Lemban Tongoa
Ada 200 lebih komentar yang ditinggalkan warganet. Mereka merasa kesal karena tertipu mengira suara dalam video itu milik bayi yang dibuang. Namun, tak sedikit juga yang kasihan pada anak kambing itu.
Lihat video detik-detik penyelamatan anak kambing DI SINI.
"Ya ampuun tak kirain bayi," tulis akun @lina.rafara.
"Tak kirain bayi, tahunya bener bayi kambing," komentar akun @abdlh_mnb.
"Asem kena Prank. Tak kiro bayi (aku kira bayi-red)," tanggapan akun @mama_zahra_jihan.
Sementara akun @egi_budi_vikrian mengatakan, "Marai emosi tenan jebule (bikin emosi beneran ternyata-red)."
Berita Terkait
-
Belajar Mengelola Emosi Melalui Buku Bertajuk Terapi Menguasai Emosi Marah
-
Peneliti Melatih AI untuk Mengenali Emosi Hewan
-
7 Cara Mengelola Emosi untuk Hidup Lebih Tenang
-
Berkaca dari Marah-Marah Firdaus Oiwobo dan Razman, Begini Cara Tepat Mengelola Emosi
-
Lebih dari Sekadar Kata: Memahami Bahasa Cinta yang Tak Kasat Mata
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Tanggapi Langkah Tarif Trump, Wali Kota Jogja: Kuatkan Produk Lokal!
-
Masa WFA ASN Diperpanjang, Pemkot Jogja Pastikan Tak Ganggu Pelayanan Masyarakat
-
Kurangi Kendaraan Pribadi Saat Arus Balik, Menhub Lepas 22 Bus Pemudik di Giwangan
-
Puncak Arus Balik H+3 dan H+4, 350 Ribu Kendaraan Tinggalkan DIY
-
Gunung Merapi Masih Luncuran Ratusan Lava, Simak Aktivitas Terkini Sepekan Terakhir