SuaraJogja.id - Malioboro, kini tak hanya jadi surganya belanja wisatawan ketika berkunjung ke Yogyakarta. Segudang spot foto Instagramable, juga dapat kalian temukan dengan mudah di Malioboro. Eits, tapi ada spot foto misterius di Malioboro yang cukup bikin banyak orang penasaran lho.
Spot foto misterius di Malioboro ini, bentuknya mirip taman kecil nan syahdu dengan tulisan menarik pada bagian dindingnya.
Terdapat pula beberapa bangku taman, dan juga lampu khas Malioboro yang menambah kesan romantis di area tersebut.
"Jogja terbuat dari rindu, pulang dan angkringan," kurang lebih begitu tulisan yang ada pada dinding spot foto misterius di Malioboro ini.
Baca Juga: Keraton Dukung Salah Satu Paslon Pilkada Gunungkidul, Ini Respons Sultan
Kendati terbilang Instagramable, faktanya jarang sekali ada orang yang tahu tentang spot foto misterius di Malioboro tersebut.
Oleh karenannya, jika dilihat dari video yang diunggah kembali oleh akun Instagram @Jogja, spot foto misterius di Malioboro tersebut situasinya masih sangat sepi.
Belum lama ini akun TikTok @malvino.smrgo membeberkan rahasia menuju spot foto misterius di Malioboro ini.
Lokasi spot foto misterius ini, terletak tepat di depan Pasar Beringharjo, Yogyakarta. Travelers hanya perlu masuk ke lahan parkir yang ada di sebelah kanan jalan Malioboro.
"Sebelum masuk minta izin dulu ya, sama yang jaga parkir," tutur Malvino.
Baca Juga: Terjadi Guguran 2 Kali, Merapi Keluarkan Asap Solfatara Setinggi 600 Meter
Beberapa warga asli Yogyakarta, perlahan ada yang mengetahui letak pasti dari spot foto misterius di Malioboro tersebut.
"Owalah di bekas bioksop to," tutur salah seorang warganet. Ada pula yang sudah mencari tapi belum kunjung menemukan spot foto misterius di Malioboro ini, "Aku kemarin muter kok nggak nemu ya," ungkap warganet lain.
Jika masih merasa kesulitan, sebenarnya spot foto misterius di Malioboro ini ada di sebelah kanan jalan jika travelers berjalan dari arah utara. Lokasinya persis sebelum kalian tiba di area Mirota Batik atau Batik Hamzah. Mudah kan? Selamat mencoba ya travelers!
Berita Terkait
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
-
Kronologis Anak Kepsek di Bekasi Pukul Siswa SMP Gegara Kritik Dana PIP
-
LG Mundur, Danantara Investasi di Proyek Baterai Kendaraan Listrik Bareng CATL
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
Terkini
-
Moratorium Hotel Sumbu Filosofi Diberlakukan, PHRI Desak Penertiban 17 Ribu Penginapan Ilegal
-
Kelanjutan Soal Besaran Pungutan Ekspor Kelapa, Mendag Ungkap Hal Ini
-
Kabupaten Sleman Diganjar ANRI Award, Bupati Ungkap Strategi Jitu Pelestarian Arsip
-
UMKM di Indonesia Melimpah tapi Lemah, Mendag: Kebanyakan Ingin Jadi Pegawai
-
Koperasi Merah Putih Didukung, Peneliti Fakultas Peternakan UGM Ingatkan Ini agar Tak Sia-sia