SuaraJogja.id - Gelaran event musik Good Vibes Festival 2020 berlangsung meriah pada hari Sabtu, (5/12) tadi malam. Event musik persembahan Front House Entertainment ini bertempat di D'Monaco Yogyakarta.
Kendati sempat diguyur hujan pada sore harinya, pengunjung Good Vibes Festival 2020 tetap antusias menyaksikan panggung musik hingga akhir acara.
Berlangsung di tengah pandemi, acara Good Vibes Festival 2020 kali ini dikemas secara hybrid dan dapat disaksikan secara online dan offline.
Panitia dan para peserta juga dengan tertib serta disiplin menerapkan protokol kesehatan secara ketat, mulai dari mengenakan masker, sampai menjaga jarak ketika acara berlangsung.
Ardhito Pramono tampil enerjik ketika membawakan beberapa lagu andalannya di atas panggung. Di awal penampilannya, pelantun tembang 'Superstars' tersebut tampil unik dengan menggunakan kostum dinosaurus berwarna hijau.
Di penghujung acara, pria kelahiran Jakarta, 22 Mei 2020 ini bahkan mengaku bangga bisa ikut berpartisipasi dalam acara Good Vibes Festival 2020.
"Kalian bisa menyebarkan pesan positif melalui Instagram Good Vibes Festival, yang mana pesan serta harapan kalian semuanya nanti akan disiarkan langsung, dideklarasikan di akhir acara. Keren banget sih, gue baru sekali ini tampil di acara sekeren ini," ungkap Ardhito Pramono bangga.
Tak hanya Ardhito Pramono, acara Good Vibes Festival 2020 ini juga dimeriahkan oleh band lokal asal Yogyakarta yakni Define Soul dan dipandu oleh MC Cici Priskila.
Sebagai informasi, event yang mengusung campaign #spreadthegoodvibes ini juga menyisihkan sebagian keuntungan penjualan tiket untuk donasi bagi Desa Wisata Dusun Turi dan Desa Wisata Munthuk, Karangasem, Bantul.
Baca Juga: Tayang Perdana 23 Oktober, Film Ini Terinspirasi Lagu Cinta Ardhito Pramono
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
MBG Sleman Kembali Makan Korban: Ratusan Siswa Keracunan, Bupati Desak Tindakan Tegas
-
Dari Barista Jadi Dukuh: Kisah Sito Apri Memimpin Kampungnya di Usia 20 Tahun
-
Selamat Tinggal Kumuh? Yogyakarta Benahi Jalan Tentara Pelajar Demi Wajah Kota yang Lebih Tertib
-
4 Link DANA Kaget Aktif, Peluang Dapat Saldo Gratis Tanpa Ribet di Sini
-
Jangan Sampai Salah Arah! Ini Rute Baru Menuju Parkir Pasar Godean Setelah Relokasi