SuaraJogja.id - Feni Rose ikut berkomentar untuk pernyataan Hotman Paris yang mengungkapkan curhatan Gisella Anastasia kepada publik. Dalam hal ini, Feni Rose mengaku kaget sekaligus heran mengenai status Hotman Paris yang notabene bukan pengacara Gisel tapi malah mendapat curhatan dari mantan istri Gading Marten itu.
"Ini ada berita hot sekali yang dimulai sejak sabtu kemarin ya. Tiba-tiba Hotman Paris membuat statement bahwa Gisel cerita ke dia bahwa ponselnya hilang. Eh bukan hilang, ponselnya dikasih ke manajernya, tapi kok (file yang) udah dihapusin muncul lagi?" ujar Feni Rose di acara Rumpi (7/12/2020).
"Kita sampe bingung loh. Kok Hotman bisa komentar begitu? Apakah dia itu kuasa hukumnya Gisel? Kayaknya masih Sandy Arifin ya."
Video cuplikan mengenai komentar Hotman Paris itu pun diputarkan melalui layar di dekat Feni Rose. Setelah video itu diputar, Feni Rose kembali menyampaikan komentarnya.
Baca Juga: Hp Hilang 3 Tahun Lalu, Gisel Diminta Tunjukkan Bukti Laporan Kehilangan
"Sementara kasusnya sendiri masih dalam tahap penyidikan di kepolisian ya. Gisel juga belum memberikan statement apa-apa. Tiba-tiba Hotman ya, kaget lho aku. Aku pikir dia kuasa hukumnya, padahal bukan. Cuma konsultasi aja," ujar Feni Rose.
Feni Rose pun membacakan komentar netizen terkait pernyataan Hotman Paris. Ada netizen yang mengatakan bahwa Hotman Paris keceplosan. Ada juga yang mengatakan bahwa Gisel menyesal konsultasi sama Hotman Paris.
Menanggapi komentar netizen, Feni Rose merasa bahwa Hotman Paris tidak keceplosan. Di sisi lain, Feni Rose menyebut bahwa Gisel bisa jadi menyesal setelah konsultasi pada Hotman Paris. "Hahaha. Iya, pastinya (menyesal) ya," kata Feni Rose.
Setelahnya, Feni Rose kembali menegaskan komentarnya untuk pernyataan Hotman Paris. Menurutnya siapapun yang ingin menggunakan jasa Hotman Paris harus memastikan bahwa Hotman sedang bekerja sebagai pengacara, bukan pembawa acara.
"Ini kita sebenarnya nggak tahu ya (kebenarannya). Itu kan kata Hotman Paris aja yang mengatakan bahwa itu kata Gisel. Gisel sendiri belum ngomong apa-apa," ujar Feni Rose.
Baca Juga: Terseret Kasus Video Syur, Gisel Dinilai Panik Sampai Datangi Hotman Paris
"Cuma ada hikmahnya. Hikmahnya adalah sebaiknya kalau mau ke Hotman Paris pastikan Anda kliennya ya. Karena Hotman Paris tuh bukan sekadar pengacara loh sekarang. Dia juga pembawa acara talkshow yang suka membahas berita gosip."
Berita Terkait
-
Paula Verhoeven Minta Bantuan Hotman Paris, Ngaku Disudutkan dan Dibuat Malu Se-Indonesia
-
Bantu Ridwan Kamil, Hotman Paris Dalang Munculnya Pria Ngaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana
-
Paula Verhoeven Divonis Selingkuh, Hotman Paris Pasang Badan dan Anggap Hakim Keliru
-
Hotman Paris Bela Paula Verhoeven yang Dinilai Terbukti Selingkuh: Harus Ada Hubungan Intim
-
Soroti Gugatan Cerai Arya Saloka, Feni Rose Kaget Putri Anne Masih Berstatus Istri Sang Aktor
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan