SuaraJogja.id - Sejumlah negara memberikan vaksin Covid-19 secara cuma-cuma, termasuk India dan Bangladesh.
Pemberian vaksin gratis dilakukan untuk mencapai kekebalan kelompok alias herd immunity. Berdasarkan penelitian ilmiah, kekebalan kelompok baru bisa didapat jika 70 persen penduduk mendapatkan vaksin.
Berikut daftar negara yang memberikan vaksin Covid-19 gratis, yang berhasil dirangkum Suara.com dari berbagai sumber, Senin (14/12/2020).
1. Maroko
Baca Juga: Ini Bahaya Pemilik Alergi Terima Vaksin Covid-19 Pfizer
Demi memaksimalkan manfaat vaksin, Raja Maroko Mohammed VI memerintahkan agar semua warga Maroko menerima vaksin virus corona secara gratis.
Maroko berencana untuk meluncurkan vaksin Sinopharm China dalam beberapa minggu mendatang, segera setelah uji coba fase tiga selesai,
Negara tersebut juga telah memesan dosis vaksin dari AstraZeneca dan sedang dalam pembicaraan dengan pengembang vaksin lainnya, katanya.
2. Brasil
Sebagai negara dengan kasus Covid-19 terbanyak di dunia, negara ini patut diacungi jempol karena mengambil keputusan untuk menawarkan dan menggratiskan vaksin Covid-19 untuk semua warganya.
Baca Juga: Polemik Vaksin Gratis Versus Mandiri, Netizen Bandingkan dengan Bangladesh
Dalam unggahan di Twitter, Presiden Brasil Jair Bolsonaro mengatakan kementerian ekonomi telah meyakinkannya bahwa tidak akan ada kekurangan sumber daya untuk memberikan vaksin kepada semua orang yang menginginkannya.
"Setelah disertifikasi oleh @anvisa_oficial (pedoman ilmiah dan aturan hukum), @govbr akan menawarkan vaksin untuk semua, gratis dan tidak wajib," cuit Bolsonaro.
3. India
Mengutip pemberitaan Indian Express, Sabtu 12 Desember 2020 Kerala negara bagian barat India dipastikan akan memberikan vaksin Covid-19 kepada semua warganya. Hal ini dikonfirmasi Kepala Menteri Pinarayi Vijayan yang menggratiskan vaksinasi.
"Tidak akan ada yang akan dikenakan biaya untuk vaksin, Ini adalah pernyataan pemerintah.
Akan ada 3 vaksin yang rencananya akan digunakan yaitu Bharat Biotech, Serum Institue of India, dan Pfizer. Sayangnya hingga kini belum diketahui berapa jumlah vaksin yang akan diberikan pemerintah.
4. Bangladesh
Diwartakan Ddinews, 30 November 2020 dalam pertemuan dengan awak media usai rapat kabinet yang dipimpin Perdana Menteri Sheikh Hasina, Sekretaris Kabinet Khandker Anwarul Islam mengumumkan pengadaan 30 juta vaksin Covid-19 untuk diberikan secara gratis.
Vaksin tersebut berasal dari Oxford Astra Zeneca yang diproduksi Serum Institute of India. Aparat polisi, penyedia layanan kesehatan seperti dokter dan petugas rumah sakit akan menjadi prioritas penerima vaksin yang pertama.
5. Jepang
Disahkan dalam rancangan undang-undang (RUU) di Jepang pada 2 Desember 2020 lalu tentang kepastian semua warga Jepang mendapatkan vaksin Covid-19 gratis, sebagaimana diwartakan Rappler.
Dalam RUU tersebut pemerintah akan menangggung seluruh biaya vaksinasi terhadap 126 juta penduduk Jepang, dan RUU sudah disetujui majelis tinggi parlemen negara sakura itu.
Sementara itu Jepang sudah berhasil memvaksinasi 60 juta warganya dengan vaksin Pfizer, dan 25 juta warga yang menerima vaksin Moderna. Selanjutnya dikonfirmasi, Jepang akan menerima 120 juta dosis vaksin AstraZeneca.
Berita Terkait
-
Seorang Dokter di Inggris Coba Bunuh Pasangan Ibunya dengan Vaksin COVID-19 Palsu!
-
Pesta Seks Selama Pandemi dan Kebohongan Vaksin Covid-19, Dokter di New York Terancam Penjara!
-
Kemenkes Bantah Adanya Detoksifikasi Vaksin Covid-19, Definisinya Beda Jauh
-
Pakar Minta Ada Kajian Lebih Dalam Terkait Efek Vaksin Covid-19 AstraZeneca
-
Vaksin Covid-19 AstraZeneca Ditarik dari Peredaran di Seluruh Dunia
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Mahasiswa UNY Berhasil Sulap Limbah Sampah Jadi Suplemen Tanaman
-
DMFI Bareng Shaggydog Serukan Larangan Peredaran Daging Anjing, Pemda DIY Siapkan Perda
-
Minta ASN yang Selingkuh Tetap Diberhentikan, Bupati Sunaryanta: Saya Siap Tempuh PTUN Kalau Tak Ada Titik Temu
-
Bawaslu Sleman Temukan 23 TPS Rawan Bencana dan 37 TPS Bermasalah Internet
-
Eks Karyawan jadi Mucikari Online, Jual PSK via MiChat usai Kena PHK