SuaraJogja.id - Sempat bersitegang, hubungan Medina Zein dan Zaskia Sungkar dikabarkan telah membaik. Hal itu terlihat dari unggahan Instagram Medina yang memamerkan kebersamaannya dengan istri dari aktor Irwansyah itu.
Dalam Instagramnya, dia membagikan momen saat belanja bareng Zaskia Sungkar. Mereka juga bahkan sempat makan bersama.
Tak cuma itu, Medina Zein turut mengunggah foto konyol hingga manis bareng Zaskia. Dia pun terlihat memeluk erat Zaskia Sungkar.
"Whatever happened in the past will stay in the last and we are going to move on to the next chapter of our live (Apapun yang terjadi di masa lalu akan tetap ada di akhir dan kita akan melanjutkan ke bab selanjutnya dari kehidupan kita)," tulisnya sebagai caption.
Baca Juga: Medina Zein Bikin Zaskia Sungkar dan Irwansyah Ragu Program Bayi Tabung
Istri Lukman Azhari ini bilang bahwa perseteruannya dengan Zaskia Sungkar di masa lalu membuat dirinya semakin dewasa.
Bahkan kini, Media Zein senang bisa saling memaafkan dengan kakak Shireen Sungkar tersebut.
"Aku belajar dari apa yang sudah terjadi, aku juga tau, untuk aku pribadi, ini adalah proses pendawasaan," kata Medina Zein.
"Uniknya, ternyata memori indah yang tidak mungkin hilang yang membantu proses pendewasaan ini : saling memaafkan," sambungnya lagi.
Sejak berteman pada 2014, dia menyebut banyak memori indah yang dihabiskan bareng Zaskia Sungkar. Medina Zein pun berharap ke depannya bisa menjadi lebih baik lagi.
Baca Juga: Irwansyah Kehilangan 3 Kontrak Kerja saat Dipolisikan Medina Zein
"Dari tahun 2014, memori itu dibuat secara begitu saja. Semoga aku bisa selalu belajar dari apa yang terjadi, semua ini sederhana dilakukan karena aku pun terus belajar untuk setidaknya sedikit lebih baik dari sebelumnya," tuturnya.
Berita Terkait
-
Ekpresi Shanaz Kaget Irwansyah Sahur Bareng Satu Meja dengan Raffi Ahmad Disorot
-
10 Rekomendasi Bisnis Camilan Artis, Harga Terjangkau yang Bisa jadi Oleh-oleh Libur Lebaran
-
Peran Keluarga dan Suami dalam Perjalanan Spiritual Shireen Sungkar
-
Cerita Kebiasaan Unik dengan Zaskia Sungkar, Shireen Sungkar: Bentar Lagi Gue Dibully Nih
-
Dapat Ucapan Menyentuh Raffi Ahmad, Usia Asli Irwansyah Bikin Publik Syok
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Harga Kebutuhan Pokok di Kota Yogyakarta Seusai Lebaran Terpantau Stabil
-
Tiga Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Parangtritis, Satu Masih Hilang
-
Cerita UMKM Asal Bantul Dapat Pesanan dari Amerika di Tengah Naiknya Tarif Impor Amerika
-
Diserbu 110 Ribu Penumpang Selama Libur Lebaran, Tiket 50 Perjalanan KA YIA Ludes
-
Kilas DIY: Bocah Jabar Nekat Curi Motor di Bantul hingga Penemuan Mayat di Sungai Progo