SuaraJogja.id - Pasangan selebritas Nagita Slavina dan Raffi Ahmad sering dianggap sebagai salah satu pasangan terkaya di Indonesia. Bukan hanya kerap memamerkan barang-barang mewah, segala kebutuhan Raffi dan Gigi juga tampak selalu terpenuhi.
Namun, dalam unggahan akun Instagram keduanya, terlihat keseharian Gigi saat mengenakan mukena sembari menemani Rafathar, putranya, mandi. Tampilan tersebut membuat warganet berpikir bahwa dalam kesehariannya, Gigi tampak seperti emak-emak pada umumnya.
Dalam unggahan di akun Instagram @raffinagita1717, terlihat sosok Gigi tengah menggunakan mukena sambil duduk di kursi pijat. Ibu satu anak ini menceritakan bahwa ia baru saja melaksanakan ibadah salat Asar.
Karena masih memiliki air wudu di tubuhnya, ia tidak melepas mukena untuk menunggu waktu melaksanakan ibadah salat Magrib. Untuk mengisi waktu, Gigi duduk di atas kursi pijat setelah melakukan berbagai aktivitas satu hari penuh.
Baca Juga: Dikenal Sultan, Netizen Salfok Lihat Rafathar Mandi Pakai Ember
Selain itu, Gigi juga memegang sebuah tablet yang biasa digunakan anak semata wayangnya, Rafathar. Istri Raffi Ahmad ini menyebutkan, anaknya minta untuk diunduhkan sebuah permainan digital.
Sementara itu, Rafathar tengah berada di kamar mandi untuk mandi sore. Sesekali, Nagita berteriak kepada anak laki-lakinya itu untuk menggosok kulit kepala agar kuman-kumannya hilang.
"Kuman-kumannya itu lo, yang bener ngegaruk kepalanya," teriak Gigi dari atas kursi pijatnya.
Tiba-tiba, Gigi teringat bahwa dirinya tengah memasak ayam goreng di dalam kamar. Gigi juga menceritakan, ia dan Rafathar tengah bermain piknik-piknikan bersama di dalam kamar.
Terlihat beberapa potong daging ayam yang digoreng di atas kompor portable di dalam kamar Gigi. Pemain sinetron ini juga menceriakan, selama beberapa hari terakhir ia hanya berada di dalam kamarnya, sehingga berbagai aktivitas juga ia lakukan dari kamar tidurnya, mulai dari memasak ayam goreng, bakar dan sebagainya.
Baca Juga: Sprei Nagita Slavina Nyaris Rp13 Juta, Publik: Nggak Bakal Mimpi Buruk
Di dalam kamar tersebut juga ada rak untuk gelas, piring, microwave, galon, dispenser, dan rice cooker untuk melengkapi kebutuhan Gigi. Setelah membalik ayamnya, Gigi kembali mengingatkan Rafathar untuk mandi dengan benar. Dekat dengan tempatnya menggoreng ayam, Nagita juga memperkenalkan kucing peliharaan barunya.
"Keseharian Nagita kalau di rumah kaya gini guys! Mandiin Rafathar, Masak ayam goreng di kamar, ngurus kucing," tulis akun @raffinagita1717 dalam keterangannya.
Disampaikan, video itu menunjukkan keseharian Gigi jika berada di rumah. Sejak diunggah pada Senin (4/1/2021), video keseharian Gigi tersebut sudah ditonton lebih dari 2 juta kali oleh pengguna Instagram. Tidak sedikit komentar yang ditinggalkan warganet. Banyak yang menilai, keseharian Gigi tidak jauh berbeda dengan emak-emak pada umumnya.
Lihat video keseharian Nagita DI SINI.
"Gi goreng ayam di kamar semerbak ayam dong ayank kamarnya? mager ya turun ke dapur semua dibawa ke kamar," tulis penyanyi dangdut Iis Dahlia.
"Ternyata emak-emak sama aja ya kalau di rumah meskipun dia orang kaya sekalipun nyuruh anak mandi begitu persis banget kayak gue, di sambi goreng ayam dll," komentar akun @putri_wiantari.
"Kamar terus kandang kucing depannya ada kompor goreng ayam tempat minum dekat kandang kucing ampun deh," tanggapan akun @novitaingeriani.
Sementara akun @afifahmunaa mengatakan, "Udah jelas di situ Gigi bilang kamar lagi dibener-benerin jadi maaf berantakan. Dia berantakan karena rumahnya isinya bukan cuma mereka space untuk taro barang udah nggak ada, jadi mereka buat rumah lagi itu karena itu. Netijen netijen jangan sok pada bener."
Berita Terkait
-
Momen Maarten Paes Joget Lagu 'Tak Gendong' Mbah Surip, Sukses Bikin Luna Bijl Terbahak
-
Raffi Ahmad Sibuk Jadi Utusan Khusus Presiden, Nagita Slavina Jadi Bos RANS Entertainment
-
Kompak Geruduk Istana, Ini Sederet Tuntutan Massa Pendemo Perempuan ke Prabowo
-
Satu Tahun di Ducati, Marc Marquez Puji Kepemimpinan Gigi Dall'Igna
-
Gelar Jajarans, Nagita Slavina Hadirkan Makanan khas Indonesia hingga Mancanegara
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya
-
Dari Mucikari Hingga Penjual Bayi, 11 Tersangka TPPO di Yogyakarta Diringkus
-
1.410 Personel Gabungan Kawal Ketat Pilkada Sleman 2024, 16 TPS Rawan jadi Fokus
-
Isu Sosial di Gunungkidul: Banyak Warga Merantau, Anak Tertitip, Berakhir Adopsi
-
Lapor via WA, Bawaslu Sleman Ciduk 6 Terduga Pelaku Politik Uang di Minggir