SuaraJogja.id - Di tengah banjir deras yang melanda sebuah daerah, seorang pria justru tampak tertidur lelap di atas kasur yang mengambang di jalanan. Hingga akhir video, pria ini masih terlelap dalam tidurnya. Aksi nyelenehnya itu lantas menarik perhatian warganet sekaligus menggelitik.
Akun Twitter @MenteriHiburan membagikan video berdurasi 14 detik. Dalam tayangan tersebut, terlihat seorang pria dengan kaus kuning tidur di atas kasur berwarna merah.
Beda dari biasanya, pria ini tertidur lelap di atas kasur yang hanyut di tengah banjir. Bukan hanya itu, kondisi sekitar saat video direkam juga menunjukkan hujan yang turun cukup deras.
Tidak diketahui identitasnya, pria itu tertidur lelap sambil memeluk sebuah bantal. Baju dan celana yang ia kenakan juga sudah basah kuyup terkena banjir dan hujan.
Baca Juga: Musim Hujan Suka Kedinginan? 6 Makanan Ini Dapat Menghangatkan Tubuh, Lho
Sebagian kasur yang ia tiduri juga tampak terendam banjir. Namun, pria ini tidak terganggu sama sekali. Ia masih asyik terlelap di atas kasur yang hanyut tak tentu arahnya.
Banjir tampak telah merendam kawasan di sekitar pria itu tinggal. Tidak banyak yang terlihat dari kondisi sekitar. Hanya air banjir yang sudah menggenang ke seluruh tempat.
Selain itu, tidak banyak rumah atau gedung di video, melainkan hanya pohon-ponon yang juga terendam air banjir berwarna cokelat tersebut.
Sampai artikel ini diunggah tidak diketahui pasti di mana lokasi banjir ini berada dan waktu video diambil.
Sejak diunggah pada Senin (11/1/2021), video pria yang tertidur di tengah banjir tersebut sudah ditonton lebih dari 13 ribu kali.
Baca Juga: Kocak! Akibat Terlalu Santuy, Pemuda Ini Tetap Memilih Tidur Meski Banjir
Ada 800 lebih yang menekan tanda suka dan 300 lainnya membagikan ulang. Puluhan di antaranya juga menggunakan kutipan. Sementara itu, tidak sedikit juga warganet yang memberikan tanggapan di kolom komentar.
Lihat video pria tertidur DI SINI.
"Bangun-bangun udah sampai segitiga bermuda," komentar akun @haebebes.
"Bangun bangun udah di lautan ketemu sama nyi roro kidul," tulis akun @zpoenah.
"Kupingnya gak kemasukan air tu?," tanggapan akun @yourbbgyrl.
Sementara akun @babonicplague menyampaikan, "Definisi tidur kayak orang mati."
Berita Terkait
Terpopuler
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
- 35 Kode Redeem FF Hari Ini 20 mei 2025, Klaim Hadiah Skin M1887 hingga Diamonds
Pilihan
-
5 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta, Kabin Longgar Cocok buat Keluarga Besar
-
Simon Tahamata Kerja untuk PSSI, Adik Legenda Inter Langsung Bereaksi
-
5 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB: Harga Sejutaan, Terbaik di Kelasnya
-
Kata Pertama Simon Tahamata Usai Resmi Jadi Kepala Pemandu Bakat
-
Mesin Lebih Besar, Bodi Lebih Kecil, Harga Lebih Murah: Perbandingan Aerox Alpha vs QJMotor AX200S
Terkini
-
Prabowo Resmikan Koperasi Merah Putih, Siapkah Yogyakarta Jadi Contoh Ekonomi Kerakyatan?
-
90 Persen Alat Produksi PT MTG Ludes Terbakar di Sleman, 3 Kontainer Siap Ekspor Hangus
-
Kebakaran Pabrik Garmen di Sleman: Buruh Terancam PHK, Koalisi Rakyat Jogja Geruduk DPRD DIY
-
Selamatkan Industri Ekspor! Strategi Jitu Hadapi Gempuran Tarif AS: TKDN Jadi Kunci?
-
Jelang Idul Adha, Penjualan Hewan Kurban di Sleman Lesu? Wabup Ungkap Penyebabnya