SuaraJogja.id - Winger PSS Sleman, Irkham Mila meminta kepada PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) agar Liga 1 2020-2021 lebih baik dianggap selesai dan fokus menatap musim baru.
"Menurut saya Liga 1 2020 (yang kini resmi bernama Liga 1 2020-2021) sebaiknya disetop dan dilanjutkan dengan kompetisi liga 2021. Realistis saja lah," tutur Irkham dikutip dari laman resmi klub.
Permintaan Liga 1 2020-2021 dihentikan alias dibatalkan juga telah disuarakan oleh kubu PSS maupun rekan setim Irkham yang juga berposisi sebagai winger, Jefri Kurniawan.
Jefri mengusulkan agar lanjutan kompetisi yang direncanakan bisa digelar bulan depan sebaiknya dihentikan saja, dan PSSI fokus merancang sistem kompetisi untuk musim baru.
Baca Juga: Luka Jovic Resmi Kembali ke Eintracht Frankfurt
"Lebih baik setop untuk memutar kompetisi 2020, fokus ke liga 2021 dengan persiapan lebih matang," ujar Jefri belum lama ini.
Menurut Jefri, federasi tak boleh membiarkan nasib sepakbola Indonesia terkatung-katung di tengah ketidakpastian dan harus segera memutuskannya.
Apalagi alasan dahulu ngotot kompetisi harus berlanjut karena ada gelaran Piala Dunia U-20 2021 Indonesia kini sudah tereliminasi setelah FIFA menundanya.
Apapun keputusan PSSI nantinya bakal menjadi pijakan bagi klub dalam menentukan langkah yang akan diambil ke depannya. Pemain juga tak dihinggapi rasa khawatir, apalagi kontrak mereka rata-rata habis pada Desember 2020.
"Bukan cuma untuk kebaikan pemain, tapi juga untuk kebaikan klub, operator dan demi kemajuan sepakbola Indonesia. Apalagi event Piala Dunia U-20 di Indonesia juga ditunda," kata Jefri.
Baca Juga: Klub Malaysia Dekati Saddil Ramdani, Ini Respons Bhayangkara Solo FC
PSSI dan PT LIB sendiri berencana akan memutuskan nasib kompetisi pada hari ini, 15 Januari. Pertemuan akan dihelat untuk menemukan jalan keluar terkait Liga 1 dan 2, yang telah tertangguhkan sejak Maret 2020 imbas pandemi COVID-19.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Kalahkan Barito Putera, Persis Solo Menjauh dari Zona Merah
-
Kritik Pedas Media Asing Soal Liga 1 Kalah Level dengan Kamboja Premier League
-
Papan Bawah Memanas! Link Live Streaming Barito Putera vs Persis Solo
-
Duel Macan Terluka! Ini Link Live Streaming Persik Kediri vs Persija Jakarta
-
Misi Juara Lagi: Skenario Persib Bandung Back to Back Liga 1
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan