SuaraJogja.id - Akun Instagram @nenk_update membagikan video TikTok milik akun @karimawrs. Dalam tayangannya, terlihat kondisi lapak Odading Mang Soleh alias Odading Mang Oleh saat pertama kali viral direviu Ade Londok.
Beda dari sebelumnya, yang ramai dibeli hingga menimbulkan antrean, kini kondisi lapak makanan ringan tersebut kembali sepi peminat.
Dalam videonya, kondisi lapak Odading Mang Oleh, yang berada di tepi jalan, ramai pembeli, meningkat berkali-kali lipat dari hari biasanya. Pembeli odading sampai mengular membentuk antrean hingga ke jalan raya. Kondisi itu terjadi setelah makanan khas Sunda tersebut direviu Ade Londok dan viral di media sosial.
Banyak pengunjung yang dibuat penasaran dengan cita rasa kue mirip bantal itu setelah rasanya disebut Ade Londok "seperti ingin menjadi Iron Man".
Baca Juga: Miris, Kondisi Kini Warung Odading Mang Oleh Sepi Pembeli, Sudah Tak Laku?
Munculnya antrean pengunjung tersebut juga sempat banyak yang menarik perhatian warganet. Beberapa bahkan pernah mengeluh tidak kebagian jajanan pinggir jalan itu karena antrean terlampau panjang.
Selanjutnya, video beralih menunjukkan kondisi lapak Odading Mang Oleh saat ini. Masih sama dengan gerobak dan dekorasi tambahan seperti yang terlihat saat ramai pembeli, kini kondisi lapak di pinggir jalan itu kembali sepi.
Banyak odading dan cakwe yang sudah matang masih tertata di atas nampan. Sebelumnya, karena terlalu banyak pembeli, dagangan itu selalu habis diborong.
"Yang sempat viral," tulis akun @nenk_update dalam keterangannya.
Karena kondisinya sudah sepi dan tidak lagi banyak antrean, pemilik video juga mengajak warganet yang mungkin belum sempat mencoba odading Mang Oleh untuk membelinya saat ini.
Baca Juga: Sempat Viral, Penampakan Kondisi Terkini Warung Odading Mang Oleh
Di tengah situasi pandemi dan pembatasan aktivitas saat ini, UMKM seperti odading Mang Oleh membutuhkan dukungan dari masyarakat agar bisa tetap bertahan.
Berita Terkait
-
Ketika Jakarta Beristirahat: Sepinya Kota Saat Lebaran
-
Jakarta Lengang: Potret Ibu Kota Saat Ditinggal Mudik, Bikin Pangling!
-
Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Diperpanjang, Ini Lowongan yang Sepi Peminat
-
Kabar Ngikan Yuk Restoran Milik Okin, dari 200 Lebih Kini Tinggal 30 Outlet Saja?
-
Daftar Bandara yang Sepi Bagai Kuburan, Proyeknya Telan Anggaran Puluhan Miliar
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Suap Tanah Kas Desa Trihanggo Terungkap, Lurah dan Pengusaha Hiburan Malam Ditahan
-
Tunggu Hasil Mediasi Mangkubumi, Warga RW 01 Lempuyangan Tolak Pengukuran Rumah PT KAI
-
Tak Puas dengan Pembuktian UGM, Massa TPUA Segera Sambangi Jokowi di Solo
-
Parkir ABA bakal Dibongkar, Sultan Pertanyakan Munculnya Pedagang Tapi Jukir Harus Diberdayakan
-
Guru Besar UGM Dipecat Karena Kekerasan Seksual, Kok Masih Digaji? UGM Buka Suara